Sambut Ramadan, Pemdes Pekalongan Gelar Doa Selamat dan Syukuran

DOA : Pemerintah Desa Pekalongan dan BPD, Imam, serta Tokoh Masyarakat menggelar doa bersama di balai desa setempat dalam rangka menyambut bulan suci ramadan.--SUHAI/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co - Dalam rangka menyambut bulan suci ramadan 1445 Hijriyah bertepatan tahun 2024 Masehi, Pemerintah Desa (Pemdes) Pekalongan Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, menggelar doa selamat dan syukuran, Sabtu malam 10 Maret 2024.

Bertempat di Balai desa Pekalongan, kegiatan ini dimulai pukul 20.00 WIB yang diawali dengan sambutan Kepala desa Pekalongan Saripa Ainun Hararhap. Dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Imam Masjid Pekalongan.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Pekalongan, Saripa Ainun Harahap berharap kegiatan ini bisa mempererat tali silaturahmi antar warga, terlebih selama bulan suci ramadan.  

"Terima kasih kepada semua para tamu undangan yang sudah berkesempatan hadir pada acara ini.

BACA JUGA:Puluhan Hektar Sawah Blumai II Mulai Panen

Ya semoga melalui kegiatan ini, selain memperheratkan tali silaturahim juga sebagai ajang untuk permintaan maaf antar sesama.

 Kami yakin tindakan saling memaafkan adalah pintu keberkahan menuju taqwa, sehingganya terintegrasi dengan seluruh amaliyah ramadan untuk mewujudkan kita menjadi mukmin yang beriman," kata Kades Saripa, Minggu 10 Maret 2024.

Dikatakan Kades Saripa, setiap manusia tentu tidak luput dari khilaf dan salah, untuk itu atas nama keluarga dan Pemerintah Desa Pekalongan dia minta permohonan maaf kepada warga.

"Karena sebentar lagi kita akan menyambut kedatangan tamu agung yaitu bulan suci ramadan, kita pun wajib menyambutnya dengan hati yang bersih dan ikhlas," tuturnya.

BACA JUGA:Soal Dana Kelurahan 2024, Ini Kata Lurah Durian Depun

Lebih lanjut orang nomor satu di Desa Pekalongan ini mengatakan, bagi umat muslim di Desa Pekalongan yang menjalankan kegiatan ibadah selama bulan suci ramadan seperti puasa, salat tarawih dan witir diminta untuk tetap tertib.

"Kami juga mengajak kepada kita semua, untuk bersama-sama mendoakan Desa Pekalongan terus maju dari berbagai bidang. Mari sama-sama kita bagun desa kita," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan