Naik Ninja, Pemuda Kepahiang Tewas Tabrak Pembatas Jalan

Warga saat mengevakuasi motor ninja sesaat setelah peristiwa kecelakaan tunggal terjadi--

CURUP RK - Dua pemuda Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang yang berboncengan naik Kawasaki Ninja dengan plat nomor BM 2036 VW mengalami kecelakaan tunggal di wilayah Kelurahan Air Rambai Kecamatan Curup.

Adalah Rizki Dwi Ananda (20) dan Rizki Ade Putra (20). Motor yang diduga melaju dengan kecepatan tinggi menabrak pembatas jalan hingga keduanya terpental. 

Akibat kejadian tersebut pengendara motor Rizki Ade Putra mengalami luka robek pada pelipis mata sebelah kanan dan patah kaki kanan.

Sementara temannya yang dibonceng Rizki Dwi Ananda meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit dan mengalami luka lecet pada bagian kaki dan lutut serta luka robek pada bagian hidung.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda Trisno Tampubolon, SH, S.IK, MH melalui Kasi Humas Iptu S. Simanjuntak membenarkan kejadian tersebut.

Peristiwa kecelakaan bermua saat motor Kawasaki Ninja yang dinaiki keduanya melaju dari arah Pasar Tengah menuju Bundaran Sukowati.

Saat melintas di jalan Air Rambai motor yang diduga melaju dengan kecepatan tinggi hilang kendali dan langsung menabrak bagian pembatas jalan.

BACA JUGA:Di Tabarenah, Ratusan Peserta Hadiri Penutupan HKN ke-59 Provinsi Bengkulu

"Dugaan sementara karena kelalaian pengendara yang memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi sehingga terjadi kecelakaan tunggal, " jelas Simanjuntak.

Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung berupaya memberikan pertolongan. Hingga datang tim PSC ke lokasi dan membawa korban ke RSUD Curup guna mendapatakan pertolongan medis lebih lanjut.

"Satu diantaranya meninggal dunia saat dalam perjalanan ke RSUD. Untuk kendaraan saat ini sudah diamankan guna kepentingan penyidikan lebih lanjut, ' demikian Simanjuntak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan