KUA Bermani Ilir: Ini 5 Dampak Negatif Kecanduan Judi Online

JUDI : Kepala KUA Bermani Ilir, Ali Akbar, SH.I, MH mengingatkan setiap penyuluh agama harus gencar mensosialisasikan bahaya judi online.--DOK/RK

Radarkoran.com - Untuk mendukung upayah pemerintah memerangi Judi Online atau Judol, jajaran Kantor Urusan Agama (KUA) Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, terus melakukan sosialisasi kepada warga di wilayah binaannya.

Salah satu upaya yang KUA Bermani Ilir lakukan ialah gencar mensosialisasikan bahaya judi online kepada Calon Pengantin (Catin) sesaat sebelum melangsungkan pernikahan. 

Seperti disampaikan Kepala KUA Bermani Ilir, Ali Akbar, SH.I, MH, keterlibatan atau kecanduan judi online sering menyebabkan gangguan mental, serta sulit bagi pemain untuk mengontrol emosinya, dan dapat memicu bahkan serta depresi yang parah. Terlebih terhadap pasangan muda atau pasangan yang baru menikah. 

"Tugas kita saling mengingatkan, terlebih pada pasangan muda. Sebab sudah banyak yang mengalami masalah ekonomi serius setelah mengalami kerugian terjebak judi online. Hingga ada yang telilit utang yang menumpuk. Ini yang kita tak inginkan," ujar Ali Akbar, Rabu 26 Juni 2024.

Lanjut Ali Akbar, menurutnya ada 5 dampak negatif akibat kecanduan judi online khususnya pada pasangan yang baru atau sudah menikah.

BACA JUGA:Di Kepahiang, Sebelum Menikah Calon Pengantin Diingatkan Bahaya Judi Online

Ke 5 dampak tersebut, yakni: 

1. Meningkatkan risiko bunuh diri.

2. Terpuruknya kondisi keuangan keluarga.

3. Akan memicu timbulnya tindakan kriminal.

4. Dapat menjadi penyebab rusaknya hubungan keluarga dan kepada orang lain.

5. Dapat juga berakibat kepada anak menjadi putus sekolah.

"Sebagai garis besarnya, ada 5 dampak yang ditimbulkan karena kecanduan judi online. Untuk itu, mari kita saling menasehati dan saling mengingatkan," sampai Ali Akbar. 

KUA Bermani Ilir menekankan kepada setiap penyuluh agama, supaya selalu mengiingatkan para Calon Pengantin tentang bahaya Judi Online yang sering mengakibatkan keretakan dalam rumah tangga pascamenikah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan