Sport Center Rp 4,9 Miliar Segera Dibangun di Lapangan Hatta
Pembangunan sport center di Lapangan Hatta Desa Kampung Muara Aman Kecamatan Lebong Utara akan segera dimulai.--EKO/RK
Radarkoran.com - Pembangunan sport center di Lapangan Hatta Desa Kampung Muara Aman Kecamatan Lebong Utara akan segera dimulai. Apalagi kegiatan pembangunan itu sudah selesai dilakukan proses lelang.
Diketahui pembangunan sport center itu akan dikerjakan oleh Wijaya Perdana selaku pihak rekanan Bidang Cipta Karya Dinas PUPR-Hub dengan nilai kontrak Rp 4,9 miliar.
Kabid Cipta Karya Dinas PUPR-Hub Lebong Mast Irawan Nugroho, ST menjelaskan jika proses lelang pembangunan sport center itu sudah dilakukan lelang dan tinggal proses penandatanganan kontrak.
"Sudah selesai dilaksanakan lelang. Saat ini persiapan penendatangan kontrak karena masih ada beberapa berkas yang belum selesai, " jelas Wawan sapaan akrabnya.
Dilanjutkan Wawan, sejumlah fasilitas olahraga akan dibangun pada sport center ini. Mulai dari lapangan olagraga seperti voli, basket, futsal hingga arena skateboard dan panjat tebing.
BACA JUGA:Pembangunan Sport Center Lapangan Hatta, Ada Arena Skateboard hingga Panjat Tebing
Fasilitas olahraga ini dibangun guna menyediakan sarana olahraga bagi masyarakat khususnya anak muda. Baik dalam menyalurkan bakat di bidang olahraga atau justru hanya untuk sekedar berolahraga saja.
"Sesuai dengan ide pak bupati, pembangunan sport center ini disiapkan untuk wadah berkumpul bagi pecinta olahraga dari kalangan anak muda hingga masyarakat umum, " lanjutnya.
Selain sejumlah lapangan olahraga, sport center Lapangan Hatta ini juga akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas lainnya seperti taman dan tempat duduk yang dapat digunakan para pengunjung.
"Insyaallah tahun ini selesai dibangun dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat, " singkat Wawan.
Pembangunan sport center Lapangan Hatta ini juga diharapkan dapat mengarahkan kegiatan positif dan menekan angka kenakalan remaja di wilayah ini. Dengan fasilitas yang ada ke depan diharapkan dapat memunculkan atlet-atlet berperstasi yang dapat mengharumkan nama Kabupaten Lebong.
BACA JUGA:Rubah Lapangan Hatta jadi Sport Center, Pemkab Lebong Siapkan Rp 5 Miliar
"Intinya memberi wadah bagi kalangan anak muda untuk menjalankan kegiatan yang positif, " singkatnya.