Di Kepahiang, Ada Desa Bagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Balita dan Ibu Hamil
GRATIS : Kegiatan posyandu dan pemberian makanan bergizi gratis untuk Balita dan ibu hamil.--SUHAI/RK
Radarkoran.com - Pemberian makanan bergizi gratis untuk Balita dan ibu hamil dilakukan oleh Desa Permu Bawah, Kecamatan Kepahiang, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu. Makanan bergizi gratis itu dibagikan kepada Balita dan ibu hamil sebagai salah satu upaya Desa Permu Bawah untuk mencegah dan menangani stunting di tingkat desa.
Ketua Tim Penggerak PKK Desa Permu Bawah, Meri Andaria, M.Pd menyampaikan pesan kepada kader posyandu untuk meningkatkan tingkat kehadiran warga ke Posyandu. Hal ini penting karena posyandu merupakan fasilitas kesehatan masyarakat yang memiliki peran krusial dalam memberikan pelayanan kesehatan, terutama kepada balita dan ibu hamil.
"Kita selaku perpanjang pihak desa memberikan makanan tambahan adalah bagian dari program penanggulangan stunting yang bertujuan untuk memberikan nutrisi tambahan kepada anak-anak yang mengalami masalah gizi," sampainya.
Dalam program ini, Balita akan diberikan makanan tambahan yang kaya akan nutrisi, vitamin dan mineral.
"Selain itu juga melalui dana desa kita menyalurkan berupa susu, telur, sayuran hijau, ikan ini guna mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak dan ibu hamil," kata Meri, Kamis 11 Juli 2024.
BACA JUGA:Cegah Stunting, Pemerintah Desa Talang Sawah Bagikan Makanan Bergizi
Dikatakan Meri pula dengan meningkatkan tingkat kehadiran warga ke posyandu, diharapkan jumlah anak yang menerima pemberian makanan bergizi gratis juga akan meningkat, sehingga dapat mengurangi risiko stunting di Desa Permu Bawah.
Selain itu, kader posyandu juga dapat memberikan edukasi kepada ibu-ibu tentang pentingnya gizi yang seimbang untuk anak-anak, cara pemberian makanan yang tepat, dan tindakan pencegahan lainnya guna menjaga kesehatan anak-anak di masa pertumbuhan mereka.
"Semoga dengan langkah-langkah ini, masalah stunting di desa Permu Bawah dapat ditekan, dan generasi muda desa tersebut dapat tumbuh dengan sehat dan berkembang dengan optimal. Keterlibatan aktif masyarakat dan dukungan penuh dari pemerintah desa sangat penting untuk mencapai tujuan tersebut. Kita berharap juga Balita Permu Bawah sehat dan cerdas. Dan ibu yang hamil jauh resiko meninggal dalam melahirkan," demikian Meri.