Sejak Dibangun, Pasar Kuliner di Taman Santoso Belum Dimanfaatkan
KONDISI : Beginilah bangunan pasar kuliner yang berada di dalam Taman Santoso Kepahiang.--RIAN/RK
Radarkoran.com - Sejak selesai dibangun hingga dengan saat ini, pasar kuliner yang berada di dalam kawasan Taman Santoso Kelurahan Pasar Kepahiang Kecamatan Kepahiang Kabupaten Provinsi Bengkulu, sama sekali belum pernah dimanfaatkan. Hal tersebut diakui oleh pihak Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepahiang, sebagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertanggung jawab atas Taman Santoso.
Menurut Kepala Disparpora Kepahiang, Rudi Andi Sihaloho, ST, pasar kuliner yang sempat disebutkan akan dijadikan tempat relokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) atau pedagang buah di pinggir jalan, belum dapat dimanfaatkan dengan baik lantaran fasilitasnya belum memadai.
"Iya memang pasar kuliner itu belum bisa dimanfaatkan secara maksimal, sebab fasilitasnya juga belum memadai," ujar Rudi.
Menurut Rudi, saat ini pasar kuliner tidak cukup untuk menampung seluruh pedagang buah pinggir jalan ataupun PKL yang ada di Kabupaten Kepahiang ini. Mengingat lokasi yang sempit dan juga kondisi jumlah pedagang yang terlalu banyak.
BACA JUGA:BAHAYA! Pedagang Buah di Depan Pasar Kepahiang Kembali Melanggar Aturan
"Masih belum bisa kalau dijadikan sebagai tempat relokasi untuk seluruh pedagang atau PKL, tapi kalau hanya sebagian bisa," lanjutnya.
Sementara itu, Kepala Disperkop UKM Kabupaten Kepahiang, Jan Johanes Dalos, S.Sos mengatakan, saat ini pihaknya masih belum mendapatkan lokasi baru yang mungkin saja dijadikan tempat relokasi para pedagang. Hanya saja menurut Dalos, sejatinya pasar kuliner adalah yang paling cocok untuk dijadikan tempat bertumpunya para pedagang buah yang kini tumpah ruah berjualan di bahu jalan.
"Sebetulnya relokasi ini diperlukan, mengingat banyak pedagang yang seringkali ditertibkan oleh petugas. Nah sekarang tugas kita adalah mencari lahan lain yang bisa menampung para PKL atau pedagang buah ini, supaya dikumpulkan di satu lokasi yang sama," singkatnya.