Resmi Jabat Kapolda Bengkulu, Brigjen Pol. Anwar Sampaikan Beberapa Pesan Kepada Jajaran

Irjen Pol. Armed Wijaya (kiri) berfoto bersama dengan Brigjen Pol. Anwar (kanan) usai sertijab pada Sabtu, 3 Agustus 2024--GATOT/RK

Radarkoran.com - Brigjen Pol Anwar, S.IK, M.Si resmi menjabat sebagai Kapolda Bengkulu menggantikan Kapolda sebelumnya, Irjen Pol. Armed Wijaya, yang kini menduduki posisi baru di Mabes Polri.

Tongkat komando Polda Bengkulu tersebut resmi berganti setelah dilaksanakan upacara penyambutan dan serah terima jabatan (Sertijab) yang berlangsung di Markas Komando Polda Bengkulu pada Sabtu, 4 Agustus 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Brigjen Pol. Anwar mengungkapkan apresiasi atas kepemimpinan Irjen.Pol. Armed Wijaya yang dinilai telah berhasil menumbuhkan totalitas dan etos kerja tinggi bagi personilnya. Untuk itu dirinya menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan kebijakan-kebijakan yang telah dirintis.

''Mari kita sama-sama tingkatkan semangat dan performa dalam bekerja guna menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif di Provinsi Bengkulu. Untuk itu saya harapkan dukungan dari rekan-rekan personil Polda Bengkulu dalam pelaksanaan tugas saya kedepannya,'' kata Kapolda Bengkulu.

BACA JUGA:Ikuti Diklat, Ini Daftar Lengkap 58 Capaskibraka Provinsi Bengkulu Tahun 2024

Kapolda juga menyampaikan pesan dan mengingatkan jajarannya untuk mengoptimalkan pengamanan Pilkada yang akan segera dimulai. Menurut Kapolda, pengamanan Pemilu menjadi prioritas utama dalam waktu dekat, sehingga harus dipastikan akan keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada.

''Pemilu merupakan agenda nasional yang harus kita kawal dengan sebaik-baiknya. Saya akan memastikan seluruh jajaran Polda Bengkulu berkonsentrasi penuh dalam mengamankan setiap tahapan Pemilu agar berlangsung aman, tertib, dan terkendali,'' sampai Kapolda.

Selain fokus pada pengamanan Pemilu, Kapolda juga menyoroti ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang kerap terjadi selama musim kemarau di wilayah Bengkulu. Dalam hal ini, Kapolda memastikan akan meningkatkan kesiapsiagaan dalam mengantisipasi karhutla di wilayah hukum Bengkulu.

''Ini bukan hanya tugas polisi, tapi tanggung jawab kita bersama. Jadi kita harus merapatkan barisan dan bekerja sama dengan pemerintah daerah serta masyarakat untuk mencegah kebakaran hutan di wilayah Bengkulu," kata Anwar.

BACA JUGA:Bukan Oppo atau Vivo, Ini Smartphone China Terlaris di Dunia

Selain dua agenda utama tersebut, Kapolda juga menegaskan dukungannya terhadap program pemerintah yang berkaitan dengan peningkatan gizi nasional. 

Ia memastikan Polda Bengkulu akan turut serta dalam mendukung dan mengawal program-program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk program gizi nasional.

''Kami siap berkolaborasi dengan instansi terkait untuk memastikan program-program ini nantinya berjalan efektif dan tepat sasaran,''  ungkapnya.

Kapolda juga  mengajak seluruh personel Polda Bengkulu untuk tetap menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan