Bengkulu Alami Deflasi 4 Bulan Berturut-turut

Selasa 01 Oct 2024 - 17:26 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

"Kondisi inflasi di bulan September secara detail silahkan nanti mengunjungi website BPS Provinsi Bengkulu. Disana akan ada naskah statistik yang lebih detail berisikan penjelasan tentang inflasi di Bengkulu," ujar Win Rizal.

Sementara itu, Asisten I Setda Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si yang turut hadir membuka kegiatan rilis data Resmi BPS Bengkulu menyampaikan jika kegiatan yang dilaksanakan merupakan gambaran secara keseluruhan Provinsi Bengkulu dan sebagai pembanding dengan Provinsi lainnya. 

"Press release ini untuk melihat gambaran sejauh mana posisi Provinsi Bengkulu dalam kerangka NKRI. Ini bukan bermaksud untuk membanding-bandingkan, tapi untuk melihat dimana kelemahan kita, keunggulan kita, dan data ini sangat berguna bagi semua stakeholder," ungkap Khairil saat memberikan sambutan. 

Ia menambahkan, data yang dirilis oleh BPS merupakan data yang benar-benar bisa dipertanggungjawabkan, serta dapat menjadi bahan evaluasi khususnya bagi penerintah. 

"Untuk itu pemerintah Provinsi Bengkulu sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada BPS Provinsi Bengkulu yang secara konsisten menjalankan tugas dan fungsinya, terutama dalam menjadikan data-data sebagai rujukan," ujar Khairil.

 

Kategori :