Rutin Posyandu, Upaya Pemdes Cinta Mandi Ajak Warga Sadar Kesehatan

Rabu 02 Oct 2024 - 17:49 WIB
Reporter : Novrian Hidayat
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com- Untuk mendorong percepatan penurunan angka kematian ibu, bayi, dan balita, Pemerintah Desa (Pemdes) Cinta Mandi Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu melalui Kader Posyandu, rutin menggelar posyandu setiap satu bulan sekali.

Melalui upaya pemberdayaan masyarakat tersebut, Kader Posyandu juga melibatkan bidan desa serta pihak Puskesmas dalam pelaksanaannya.

Dikatakan oleh Ketua Kader Posyandu Cinta Mandi Novita, program posyandu berfungsi juga untuk meningkatkan peran masyarakat dalam penyelenggaraan upaya kesehatan dasar, terutama yang berkaitan dengan ibu, bayi, dan balita.

"Setiap satu bulan sekali kami Kader Posyandu secara rutin menjalankan tugas. Memang butuh kesadaran sendiri untuk lebih menyukseskan program ini (Posyandu) supaya tujuan dari program itu tercapai," ujar Novita, Rabu 2 Oktober 2024.

Kemudian Novita menjelaskan, program Posyandu yang dijalankan oleh pihaknya, fokus terhadap kegiatan pemantauan tumbuh kembang anak, dan bagian dari penyuluhan kesehatan untuk keluarga.

BACA JUGA:33 KPM Desa Cinta Mandi Terima Bantuan Makanan Tambahan

"Peran Kader Posyandu dalam menjalankan tugas pelayanan kesehatan ini amat penting. Lantaran ada atau tidaknya masalah gizi anak di desa, tentu tidak jauh dari kontribusi kami sebgai petugas posyandu," lanjutnya.

Selain itu, dalam pelaksanaan posyandu, lanjut Novita memaparkan, untuk membantu menunjang program pelaksanaan posyandu di desanya. Pemerintah desa juga memberikan bantuan dana yang bersumber dari dana desa. 

Dari bantuan ini digunakan untuk memberikan bantuan makanan tambahan bergizi, setiap kali melaksanakan Posyandu.

"Ada bantuan dana dari pemerintah desa untuk kami Kader Posyandu. Ya bantuan ini biasanya kami salurkan dalam bentuk memberikan makanan bergizi pada anak maupun ibu hamil," demikian Novita. 

Kategori :