4 Kelompok Orang Ini Tidak Boleh Makan Terong, Siapa Saja?

Jumat 25 Oct 2024 - 09:05 WIB
Reporter : Aditiya R R
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Terong mengandung beragam nutrisi yang dapat mendukung kerja organ tubuh. Namun, tidak semua orang dapat mengonsumsi buah yang kerap dianggap sebagai sayuran ini.

Individu yang alergi makan terong, mengidap penyakit ginjal, dan orang dengan peradangan kronis tidak dianjurkan mengonsumsi terong dengan jumlah besar atau disarankan berkonsultasi dahulu.

Untuk lebih jelasnya, simak ulasan mengenai kelompok orang yang tidak dianjurkan mengonsumsi terong.

 

-Pengidap alergi 

Dalam kebanyakan kasus, orang yang alergi terong akan mengalami gejala dalam hitungan menit setelah mengonsumsi buah tersebut. Namun, keluhan juga bisa muncul beberapa jam sesudahnya.

 

- Penderita peradangan kronis 

Terong mengandung kolinesterase, enzim plasma yang dapat menghambat kerja zat anti-inflamasi dalam tubuh sehingga memicu peradangan. 

Oleh karena itu, orang dengan peradangan kronis tidak dianjurkan makan terong dalam jumlah berlebih bahkan perlu menghindari buah ini. Namun bila tingkat peradangan pada tubuh rendah, seseorang dapat mengonsumsi terong dalam jumlah secukupnya.

BACA JUGA:Khasiat Rutin Makan Terong, Salah Satunya Ampuh Mangatur Gula Darah

- Penderita batu ginjal 

Terong termasuk buah yang mengandung oksalat yang berkontribusi pada pembentukan batu ginjal. Walaupun kadarnya rendah, penderita atau orang dengan riwayat batu ginjal perlu berhati-hati apabila ingin mengonsumsi terong.

 

-Orang dengan intoleransi makanan

Kategori :