Prabowo Ingatkan Menteri Tidak Banyak Seminar dan Studi Banding

Senin 04 Nov 2024 - 08:53 WIB
Reporter : Novrian Hidayat
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Saat menghadiri deklarasi dan ikrar Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena Senayan Jakarta pada akhir pekan lalu, Presiden Prabowo Subianto mengingatkan para menteri Kabinet Merah Putih beserta jajarannya, untuk terlalu sering mengadakan seminar serta studi banding.

 Karena menurut Prabowo, yang paling diperlukan oleh masyarakat saat ini adalah kerja nyata.

"Jadi saudara-saudara (Menteri, red), jangan terlalu banyak kita seminar, sekarang ini yang kita dan masyarakat butuhkan adalah kerja nyata," sampai Prabowo.

BACA JUGA:Prabowo Rencanakan Hapus Utang UMKM di Perbankan, OJK : Negara Tak Akan Rugi!

Selanjutnya mantan Menhan ini juga meminta para menteri dan jajarannya untuk mengurangi studi banding. Prabowo berharap pesan yang disampaikan dirinya ini bisa dipatuhi oleh semua jajaran menteri Kabinet Merah Putih. 

"Dikurangi seminar, kunjungan kerja, studi banding, kalian sudah tahu masalahnya, tidak usah terlalu banyak studi-studi," ujar Prabowo.

Kemudian Presiden Prabowo juga tidak melarang para pejabat jalan-jalan ke luar negeri. Asalkan agenda jalan-jalan yang tidak terkait pekerjaan harus memakai uang pribadi.

"Kalau mau jalan ke luar negeri, pakai uang sendiri boleh," pungkasnya. 

Kategori :