KEPAHIANG RK - Setiap Sabtu pagi, SD Negeri 22 Kepahiang Kecamatan Kepahiang Provinsi Bengkulu melaksanakan senam bersama sebagai agenda rutin.
Kegiatan ini diselenggarakan agar para siswa-siswi dan dewan guru senantiasa Segar Bersih Sehat (SBS).
Program SBS sendiri merupakan program unggulan dalam rangka menjaga kebugaran warga sekolah. Seperti yang dilaksanakan di Sabtu 6 Januari 2024, di SDN 22 Kepahiang. Terlihat peserta didik mengikuti senam bersama yang dipimpin oleh guru Penjaskes, dikuti juga oleh dewan guru.
Kegiatan yang juga diikuti oleh tenaga pendidik serta kependidikan SD Negeri 22 Kepahiang ini berlangsung kurang lebih setengah jam, dilanjutkan dengan bersih-bersih sekitar halaman sekolah, mulai dari bagian depan, samping, dan juga bagian belakang sekolah.
Kepala SD Negeri 22 Kepahiang, Sumiatini S.Pd menyatakan bahwa hal seperti ini sangat penting dilakukan.
BACA JUGA:SDN 01 Kabawetan Manfaatkan 15 Menit Pertama untuk Berdongeng
"SBS ini mengajarkan peserta didik kami sedari dini untuk menghargai kesehatan dan kebersihan di lingkungan sekolah," ujar Sumiatini.
Sambng Sumiatini, kegiatan senam bersama dan membersihkan lingkungan sekolah termasuk dalam program kesehatan sekolah yang dia pimpin.
"Kita harus menjaga kesehatan badan kita. Mens sana in corpore sano, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat," pungkas beliau.