Cegah Waktu Terbuang Sia-sia, Berikut Cara Mencegah Kecanduan Medsos

Jumat 28 Feb 2025 - 10:16 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Eko Hatmono

Radarkoran.com - Seiring perkembangan teknologi, keberadaan media sosial (Medsos) dapat memengaruhi otak dengan cara yang berbahaya. Apalagi sudah banyak yang kecanduan medsos yakni menggunakan media sosial secara kompulsif dan berlebihan. 

Mereka asik menggulir postingan, gambar, dan video hingga mengganggu aktivitas lain dalam hidupnya atau melakukan hal-hal yang sia-sia. 

Kecanduan media sosial ini utamanya disebabkan adanya peningkatan dopamin otak yang memberikan efek kesenangan setelah menggunakan media sosial. Akhirnya, otak mengidentifikasi aktivitas ini sebagai aktivitas bermanfaat dan menyenangkan yang harus diulangi lagi. 

Jika telah kecanduan media sosial, tentunya akan memberikan dampak yang signifikan, mulai dari mengganggu produktifitas, hingga menyebabkan penyakit. 

Berikut beberapa cara untuk mencegah menjadi pecandu medos :

 

1. Atur Waktu Penggunaan Media Sosial

Untuk mencegah jadi kecanduan media sosial, penting untuk menentukan waktu khusus untuk menggunakan media sosial. Gunakan aplikasi pengatur waktu untuk membatasi penggunaan media sosial. Dengan demikian, waktu anda dapat diatur dengan baik dan produktivitas dapat tetap terjaga dengan baik. 

 

2. Tetapkan Tujuan Penggunaan Media Sosial

Tentukan tujuan penggunaan media sosial, seperti berkomunikasi dengan teman atau mencari informasi. Dan jangan menggunakan media sosial tanpa tujuan yang jelas karena dapat menyebabkan hal-hal yang bermanfaat. Selain itu, keberadaan media sosial justru dapat digunakan untuk mendukung produktivitas kinerja seperti mencari informasi bagi seorang jurnalis, hingga sebagai media mendukung ide-ide bagi seseorang yang berprofesi seperti konten kreator. 

 

3. Fokus pada Aktivitas Lain

Melakukan aktivitas lain seperti olahraga, membaca, atau menghabiskan waktu dengan keluarga dapat mencegah kecanduan menggunakan media sosial. Jika anda merasa telah banyak waktu dihabiskan dengan gawai Anda, cari hobi atau kegiatan yang menyenangkan untuk mengalihkan perhatian dari media sosial.

 

Kategori :