Radarkoran.com - Setelah dilakukan proses evaluasi kinerja diakhir tahun 2024 lalu, dalam beberapa bulan terkahir para tenaga harian lepas (THL) atau honorer di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu belum mendapatkan kepastian pembayaran gaji mereka.
Menyikapi hal ini, Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE memastikan soal pembayaran gaji yang tertunda sejak awal tahun akan segera dicairkan kepada masing-masing THL yang berhak. Gubernur Helmi Hasan menegaskan bahwa pembayaran ini harus menjadi prioritas pemerintah. Sehingga percepatan pembayaran, terutama menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri harus dilakukan.
"Kalau orang sudah bekerja, jangan biarkan keringatnya sampai kering baru dibayarkan. Itu harus segera dibayar," ujarnya.
Berdasarkan data Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, jumlah THL yang masuk dalam database kepegawaian provinsi mencapai ribuan orang. Dengan jumlah ini, tentunya nominal yang akan dikeluarkan oleh Pemprov Bengkulu akan cukup besar untuk pembayaran gaji tersebut.
BACA JUGA:Beras SPHP Kembali Tersedia Di Pasar Murah
Keputusan percepatan pembayaran gaji ini diharapkan bisa memberi ketenangan bagi para THL yang telah lama menunggu gaji mereka. Dengan gaji yang dibayarkan Pemprov Bengkulu ini, para tenaga honorer dapat merayakan Lebaran tanpa beban.
"Alhamdulillah, akhirnya ada kepastian untuk gaji kami. Ini sangat membantu kami untuk persiapan Ramadan dan Lebaran nanti," ungkap Mak Nyot, salah satu THL di Kantor Gubernur Bengkulu.