Radarkepahiang.bacakoran.co - Lomba mewarnai yang dilaksanakan Radar Kepahiang disambut antusias PAUD/TK yang ada di Kabupaten Kepahiang. Hingga Senin 4 Maret 2024, sudah 557 peserta dari 17 sekolah tingkat PAUD/TK yang dipastikan akan berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Ketua Panitia, Iyus Ismail, S.Kom menyampaikan jumlah sekolah maupun peserta yang akan mengikuti lomba mewarnai ini diprediksi masih akan terus bertambah. Mengingat beberapa PAUD/TK sudah mengkonfirmasi akan ikut namun belum terekap. Apalagi pendaftarannya masih dibuka hingga Rabu 6 Maret 2024 mendatang.
Iyus menambahkan lomba mewarnai ini dilaksanakan guna meningkatkan konsentrasi, fisik motorik dan meningkatkan kreativitas anak. Selain itu, kegiatan ini juga dilaksanakan dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah/2024.
"Temanya 'Warna Warni Ramadhan Ceria', lewat lomba ini diharapkan juga menjadi penyemangat anak-anak menyambut bulan suci Ramadhan, " lanjut Iyus.
BACA JUGA:Kembangkan Kreativitas Anak, Ayo.. Ikuti Kegiatan Mewarnai di Koran Radar Kepahiang
Lebih jauh Iyus mengatakan pelaksanaan lomba mewarnai ini akan digelar secara serentak pada Kamis 7 Maret 2024 di masing-masing PAUD/TK.
"Teknisnya antar jemput. JAdi nanti panitia akan mengantarkan media yang akan diwarnai oleh peserta. Selanjutnya dihari yang sama panitia juga akan menjemput hasil yang sudah diwarnai peserta untuk dilakukan penilaian oleh tim juri, " tambah Iyus.
Lebih jauh, materi gambar yang disiapkan panitia nantinya seputar kegiatan Ramadhan. Gambar menceritakan anak saleh dan salehah, yang taat beribadah.
Kegiatan ini terbuka untuk seluruh anak TK/PAUD yang ada di Kabupaten Kepahiang. Panitia lomba menyiapkan hadiah berupa piala, piagam, hingga tas sekolah bagi peserta yang berhasil menjadi juara.
BACA JUGA:Market Day, Pelajar SDN 8 Kepahiang Belajar Dunia Wirausaha
"Untuk pendaftaran dan mengetahui informasi lebih lanjut, bisa menghubungi 0812 7271 2200 atas nama Yus Ismail," singkatnya.