Penyuluh Sebagai Garda Terdepan dalam Menyukseskan Program Pertanian

Selasa 02 Apr 2024 - 19:02 WIB
Reporter : Reka Fitriani
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Penyuluhan pertanian diakui sebagai instrumen utama untuk meningkatkan produktivitas pertanian serta pendapatan pertanian. Kadis Pertanian Kabupaten Kepahiang, Ir. Taufik mengungkapkan bahwa, penyuluh pertanian serta tenaga teknis pertanian, merupakan garda terdepan dalam mengawal kegiatan strategis Kementerian Pertanian.

Apalagi masalah utama petani di pedesaan adalah kurangnya pengetahuan serta kreativitas dari petani agar pembangunan pertanian terus berkembang.

"Begitu pentingnya peran penyuluh pertanian membuat pemerintah mengambil langkah guna lebih memberdayakan para penyuluh. Peran penyuluh sangat menentukan keberhasilan pembangunan pertanian," kata Taufik.

Peran penyuluh pertanian, disampaikan Taufik, dapat dikatakan sebagai garda terdepan untuk meningkatkan kualitas petani saat ini. Penyuluh berperan sebagai perantara dan penghubung informasi untuk petani maupun dari petani.

BACA JUGA:Dinas Pertanian Kepahiang Ingatkan Pentingnya Sertifikasi Profesi Bagi Penyuluh Pertanian yang Kompeten

"Seperti penyuluh menyampaikan informasi dari balai pengkajian maupun peneliti ke petani dan menyampaikan aspirasi dari petani ke pembuat kebijakan. Karena di sini penyuluh langsung terjun ke petani dan masyarakat sehingga akan lebih mengetahui kondisi di lapangan yang sebenarnya," sampai Taufik. 

Disisi lain, Taufik melanjutkan bahwa penyuluh pertanian harus tetap berada pada jalur dan koridor tugas jabatannya, sehingga program Kementerian Pertanian dapat tersampaikan dan dirasakan manfaatnya oleh petani yang merupakan pelaku utama pembangunan pertanian. 

"Penyuluh pertanian memiliki tugas dan fungsi memberikan penyuluhan kepada petani melalui pendekatan kelompoktani agar pengetahuan, keterampilan maupun sikap petani menjadi lebih baik dalam mengelola usahatani guna meningkatkan kesejahteraannya," paparnya.

BACA JUGA: Pemerintah Kabupaten Kepahiang Nilai Keberadaan Penyuluh Pertanian Sangat Penting

"Dalam melaksanakan tugasnya, penyuluh harus berjalan efektif dan efisien. Setiap penyuluh pertanian juga perlu melakukan tahapan-tahapan seperti persiapan, pelaksanaan, evaluasi dan melaporkan kegiatan penyuluhan, serta pengembangan penyuluhan pertanian," demikian Taufik.

Kategori :