DPRD Kepahiang Targetkan Pembahasan LKPj Bupati Tahun 2023 Tuntas April Ini

Sabtu 13 Apr 2024 - 10:00 WIB
Reporter : Reka Fitriani
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Usai lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, DPRD Kepahiang secara marathon akan mengebut pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati tahun 2023. Dimana, masing-masing Komisi yang ada di DPRD Kepahiang diantaranya Komisi I, Komisi II dan Komisi III membahas satu persatu dokumen laporan pertanggungjawaban bupati 2023 sesuai dengan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Dalam pembahasannya, dijelaskan Wakil Ketua I Andrian Defandra, SE M.Si masing-masing Komisi membahas LKPj Bupati Tahun 2023 dengan OPD yang menjadi mitra kerja Komisi, lewat pembahasan tersebut Komisi mengurai terkait dengan realisasi serapan anggaran, program dan kegiatan, hingga pendapatan asli daerah.

"Sejak pertengahan Ramadhan LKPj Bupati 2023 ini mulai dibahas oleh masing-masing Komisi DPRD Kepahiang bersama dengan OPD mitra kerja mereka, setelah lebaran akan dikebut lagi pembahasannya. Karena target kita selesai pada April 2024 ini," kata Andrian.

Politisi Golkar ini menerangkan, bahwa target pembahasan LKPJ 2023 ini selesai lantaran pada 22 April 2024 dijadwalkan laporan hasil pembahasan laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati 2023 yang akan disampaikan pada rapat sidang paripurna. Ini diketahui berdasarkan jadwal yang ditetapkan oleh Badan Musyawarah (Banmus) bersama dengan Pemerintah Kabupaten Kepahiang diakhir Maret 2024 lalu.

BACA JUGA:Bahas LKPj 2023, Komisi III DPRD Kepahiang Hadirkan 4 OPD

"Iya, karena pekan depan laporan hasil pembahasan LKPJ Bupati 2023 ini sudah harus disampaikan dalam rapat sidang paripurna yang sudah ditetapkan oleh Banmus dan Pemkab Kepahiang," jelas Andrian.

Hasil dari pembahasan laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati 2024 itu, dijelaskan Andrian nantinya DPRD Kepahiang akan mengeluarkan rekomendasi dan catatan dari laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati tahun 2023 tersebut. Yaitu, sebagai landasan catatan dan rekomendasi yang menjadi bahan evaluasi bagi pemerintah daerah terhadap masing-masing oganisasi perangkat daerah di lingkungan pemerintah kabupaten.

"Hasil dari pembahasan laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati 2023 tersebut nanti berupa rekomendasi dan catatan, yaitu sebagai dasar pemerintah daerah mengevaluasi kinerja OPD, program dan kegiatan kerja," jelas Andrian.

BACA JUGA:Bahas LKPj 2023, DPRD Kepahiang Gandeng Tenaga Ahli

Untuk diketahui, adapun tujuan dari pembahasan LKPJ adalah agar Kepala Daerah memperoleh gambaran secara utuh dan menyeluruh terhadap penyelenggaraan pembangunan dan pemerintahan daerah di Kabupaten Kepahiang, mengidentifikasi dan netralisasi kendala, hambatan, gangguan dan kemajuan dalam pembangunan pemerintah daerah, dan untuk mendapatkan solusi atas segala kendala, tantangan dan hambatan dalam pelaksanaan penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan daerah.

Kategori :