Siswa-siswi Kelas IX SMPN 4 Kepahiang Gladi Bersih Persiapan Perpisahan

Selasa 28 May 2024 - 19:26 WIB
Reporter : Suhay Putra
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Menjelang pelepasan dan perpisahan yang menjadi salah satu tanda penghormatan terhadap jasa para pahlawan di bidang pendidikan, siswa-siswi kelas IX SMPN 4 Kepahiang melaksanakan gladi bersih, Selasa 28 Mei 2024.

Dalam suasana penuh semangat dan di bawah arahan dewan guru, para pelajar yang terlibat dalam kegiatan ini terlihat sangat serius memastikan bahwa segala sesuatu berjalan sesuai dengan rencana. Mulai dari pengibar bendera yang terdiri dari paduan suara, tari kreasi, pidato 3 bahasa yakni Indonesia, Inggris, dan Rejang, serta penampilan lainnya yang akan dipentaskan.

Kepala SMPN 4 Kepahiang, Saidina Hamzah, S.IP, M.Pd mengatakan, ada 42 siswa-siswi yang akan dilepas pihak sekolah pada tahun ini. Acara pelepasan dilaksanakan dalam rangka penghormatan terhadap dewan gurun dan kegiatan ini pun sangat diinginkan oleh para pelajar.  

"Suri tauladan yang baik tentunya menjadi hal mutlak yang harus diberikan oleh seluruh stakeholder SMPN 4 Kepahiang kepada peserta didik," ujarnya. Ini menunjukkan komitmen kuat sekolah dalam mengajarkan nilai-nilai akhlak dan persiapan yang serius untuk dihari perpisahan. Tujuan dari gladi bersih, tidak lain untuk memastikan bahwa pelepasan dan perpisahan kelas IX dapat berlangsung lancar, sukses, dan tanpa kendala.

BACA JUGA:Pelepasan Pelajar Kelas IX dan Gelar Karya P5 SMPN 02 Kabawetan Sukses

"Persiapan yang matang dianggap penting untuk menghindari kesalahan atau teledor dalam pemberian tugas masing-masing yang bisa merusak kesakralan dan kelancaran acara," ujar Hamzah.

Dengan semangat yang tinggi, para siswa-siswi SMPN 4 Kepahiang pun berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi momen seremonial saja namun berkesan dan membekas.

Kegiatan ini sempat vakum di tahun sebelumnya karena pandemi Covid-19. Tahun ini para siswa-siswi bisa kembali mendapatkan kesempatan dan momentum melaksanakan kegiatan pelepasan dan perpisahan.

Kategori :