Radarkoran.com - Jemaah haji Bengkulu diperkirakan akan tiba di Bumi Rafflesia pada Rabu, 26 Juni 2024. Menyambut kepulangan jemaah haji ini, pihak keluarga diingatkan untuk tidak menjemput jemaah di asrama haji Kota Bengkulu.
Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Muhammad Abdu mengatakan jadwal kepulangan jemaah haji Bengkulu itu tetap bisa berubah sewaktu-waktu menyesuaikan jadwal penerbangan dari Arab Saudi ke Embarkasi Padang dan dari Padang ke Bengkulu.
Namun, jika tidak ada perubahan, maka jemaah haji Bengkulu Kelompok Terbang (Kloter) 3 Padang atau Kloter 1 Bengkulu akan tiba di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu pada Rabu 26 Juni 2024 siang.
Kemudian disusul Kloter 4 Padang/Kloter 2 Bengkulu pada 27 Juni 2024, Kloter 5 Padang atau Kloter 3 Bengkulu pada 28 Juni 2024. Lalu kloter 6 Padang atau Kloter 4 Bengkulu tiba pada 29 Juni 2024, serta Kloter 7 Padang atau Kloter 5 Bengkulu pada 1 Juli 2024.
BACA JUGA:Ini Jadwal Kepulangan Jamaah Haji Bengkulu
"Jemaah kita tiba di Provinsi Bengkulu mulai tanggal 26 Juni sampai tanggal 1 Juli untuk Kloter terakhir," kata Muhammad Abdu.
Nantinya, saat tiba di Bandara Fatmawati Bengkulu para jemaah haji Kloter pertama akan disambut Gubernur dan jajaran Pemprov maupun Kemenag Provinsi Bengkulu. Baru kemudian para jemaah haji dibawa ke Asrama Haji untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan sebelum diserahkan ke Kantor Kemenag kabupaten/kota.
Saat pemeriksaan kesehatan di Asrama Haji nantinya, pihak Kemenag Bengkulu bersama tim kesehatan haji memastikan bahwa semua jemaah dalam kondisi siap untuk pulang ke daerah masing-masing.
"Kita pastikan bahwa jemaah yang pulang dalam keadaan sehat dan siap bertemu keluarga mereka," tambahnya.
Disisi lain, Muhammad Abdu juga menyampaikan harapannya agar keluarga para jemaah haji tidak menjemput keluarganya di Asrama Haji, tapi tetap bersabar dan menunggu di daerah masing-masing.
"Kami memahami keinginan keluarga untuk segera bertemu dengan jemaah. Namun kami mohon agar keluarga tetap bersabar dan menunggu di daerah masing-masing. Tim kami akan memastikan bahwa jemaah tiba dengan selamat dan sehat sampai di rumah masing-masing," ujarnya.
Kepulangan jemaah haji Bengkulu tahun ini diharapkan berjalan lancar dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan Kemenag. Semua pihak bekerja sama untuk memastikan bahwa kepulangan jemaah haji ini menjadi momen yang membahagiakan bagi jemaah dan keluarga mereka.
BACA JUGA:Ayo.. Manfaatkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan, Sayang jika Dilewatkan, Keuntungannya Banyak
Sementara itu, berdasarkan informasi dari Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, pada musim haji tahun 2024 ini sudah ada satu orang jemaah haji Bengkulu yang meninggal dunia. Jemaah haji tersebut asal Kabupaten Mukomuko atas nama Kadiman bin Martomirejo berusia 73 tahun, yang meninggal pada Jumat 21 Juni 2024, pukul 10.21 Waktu Arab Saudi.
Almarhum tergabung dalam Kloter 6 Embarkasi Padang, meninggal dunia di Hotel Zahrat Al Saad 3 dan telah dimakamkan di pemakaman Syuhada Mekkah pada tgl 21 Juni 2024.