Destinasi Wisata yang wajib Dikunjungi Saat Berkunjung Ke Kabupaten Kepahiang

salah satu wisata di kepahiang yang wajib dikunjungi, air tejun curug embun kepahiang--IST/RK

Radarkoran.com -  Berdasarkan daftar wisata yang terdata di Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepahiang jumlah tempat wisata yang ada di Kabupaten Kepahiang mencapai 54 lokasi wisata yang bisa menjadi pilihan para wisatawan baik dari dalam maupun hingga luar daerah. 

Dari 54 tempat wisata ini, wisata yang ditawarkan pun memiliki beragam keunikan dan keindahannya. Baik itu wisata air terjun, pegunungan/bukit, taman, danau , perkebunan, villa hingga lainnya.

Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu merupakan salah satu daerah yang banyak menyimpan ragam wisata yang bisa menjadi tujuan kunjungan para wisatawan. 

Puluhan tempat wisata yang menjadi ikon dan kebanggaan masyarakat Kepahiang ini, tersebar di seluruh penjuru daerah yang dikenal dengan Bumei Sehasen atau di 8  kecamatan yang ada.

Lantas, wisata mana yang dapat wisatawan datangi jika berkunjung di Kabupaten Kepahiang? 

Berdasarkan laman resmi milik Disparpora Kabupaten Kepahiang, ada beberapa tempat wisata yang patut dikunjungi wisatawan. Dikatakan patut, karena wisata-wisata ini selain memilki keindahan, keunikan dan keasriannya, budget yang dikeluarkan oleh para wisatawan juga tidak terlalu tinggi jika ingin menikmati atau hanya sekedar melihat saja. 

BACA JUGA:Dorong Pengembangan Usaha UMKM, Bupati Kepahiang: KUR Salah Satu Solusi

Berikut Beberapa tempat wisata di Kabupaten Kepahiang yang patut wisatawan kunjungi:

1. Kepahiang Mountain Valley

Dilansir dari situs Dinas Pariwisata Bengkulu, Kepahiang Mountain Valley merupakan wisata alam unggulan berbasis kebun teh. Memiliki luas 360.000 hektare dan terletak di Tugu Rejo, Kecamatan Kabawetan, Kabupaten Kepahiang.

Wisata ini cocok untuk detikers yang ingin menikmati keindahan alam dan suasana perkebunan teh yang asri. Selain itu, terdapat beberapa anjungan sebagai tempat berteduh dan lapangan terbuka untuk menikmati matahari terbenam. Harga tiket masuk ke wisata ini Rp. 10.000 per orang.

2. Taman Kota Kepahiang

Selanjutnya ada tempat wisata dalam kota yang cukup populer yakni Taman Kota Kepahiang. Ruang terbuka hijau dengan nama asli Taman Santoso ini sangat cocok bagi detikers yang mau piknik dan berolahraga santai bersama teman dan keluarga.

3. Bukit Hitam

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan