5 Rekomendasi Minuman Hangat yang Cocok Diminum Saat Cuaca Dingin

Air jahe menjadi salah satu rekomendasi minuman hangat yang cocok diminum saat cuaca dingin --TANGKAPAN LAYAR

Radarkoran.com - Saat cuaca dingin terkadang membuat seseorang merasa kurang enak badan. Agar kondisi tubuh tetap stabil, mengonsumsi minuman-minuman hangat menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Lalu, apa saja minuman hangat dan menyehatkan cocok untuk dikonsumsi saat cuaca dingin?.

Minum minuman hangat menjadi salah satu pilihan agar tubuh tetap stabil saat cuaca dingin. Berikut adalah rekomendasi minuman hangat yang cocok diminum saat cuaca dingin.

 

1. Cokelat Panas

Secara alami, kakao kaya akan serat-serat mineral, seperti magnesium dan zat besi. Sehingga, cokelat panas sering menjadi minuman pilihan di kala udara dingin melanda.

BACA JUGA:Diminum Saat Pagi Hari, 5 Minuman Ini Bisa Usir Perut Buncit

Cokelat panas juga memiliki sejumlah khasiat, diantaranya dapat meningkatkan fungsi otak, kaya akan antioksidan, meningkatkan kesehatan jantung, mengurangi stres, memperkuat imunitas, serta meningkatkan kesehatan kulit.

 

2. Air Lemon Hangat

Air lemon hangat dapat memberikan banyak manfaat baik untuk tubuh. Kemudian, air lemon hangat juga dapat dibuat secara praktis.

Air lemon dapat mencegah dehidrasi. Termasuk menghindari kulit dan bibir kering, sakit kepala, dan sembelit.

Vitamin C di dalam lemon juga memainkan peran penting dalam metabolisme protein, menyerap zat besi, meregenerasi antioksidan, hingga mensintesis kolagen dan L-karnitin.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan