SDN 4 Kepahiang Gelar Maulid Nabi Teladani Ajaran Rasulullah
Siswa SDN 4 Kepahiang dengan khusyuk mendengarkan ceramah agama pada kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad 1446 Hijriah/2024.--SUHAIMI/RK
Radarkoran.com- Kamis 26 September 2024, SDN 4 Kepahiang melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah/2024.
Lewat kegiatan ini, SDN 4 Kepahiang berharap agar para siswa untuk dapat menteladani sifat-sifat Nabi Muhammad SAW dalam aktivitas kehidupan sehari-hari. Pelaksanaan kegiatan ini dikemas dengan khidmat dan edukatif.
Kepala SDN 4 Kepahiang Bambang Irawan, M.Pd mengatakan, kegiatan Maulid Nabi menjadi agenda rutin yang dilaksanakan sekolah setiap tahun pada 12 Rabiul Awal. Tujuannya, memupuk kecintaan terhadap Nabi Muhammad SAW.
"Tiap tahunnya kegiatan berbeda. Ini kita tingkatkan terus nilai -nilai religi terhadap siswa, kebetulan tahun kita laksanakan Maulid Nabi Muhammad SAW," terangnya, Kamis 26 September 2024.
Diiringi lantunan salawat, perayaan kegiatan tersebut kian terasa khusyuk. Para peserta didik juga terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. Dengan harapan dapat mengamalkan ajaran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.
BACA JUGA:Siswi SDN 4 Kepahiang Juara III Lomba Bakiak di School Meeting
’’Saya berharap seluruh siswa bisa mengambil teladan dari akhlak Nabi Muhammad SAW dan menjadi murid yang berprestasi, serta berakhlak mulia,’’ papar Bambang.
Pihaknya juga berharap nilai-nilai keislaman, seperti akhlak yang baik, disiplin, serta cinta kepada Rasulullah dapat tertanam lebih dalam di hati para siswa. Ia menekankan pentingnya pendidikan karakter berbasis agama yang bisa mengarahkan para siswa menjadi anak-anak yang salih dan salihah.
"Semoga dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, para siswa bisa menjadi generasi yang cinta agama, menghormati orang tua, dan sukses dunia akhirat," singkatnya.