Kabupaten Kepahiang Terima Inpres Jaringan Perpipaan Air Bersih Rp 1,3 Miliar

Bupati Kepahiang Dr. ir. H. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU saat menandatangani pernyataan kesiapan menerima hibah pada kegiatan Kick Off Meeting pelaksanaan Inpres di Hotel Mercure Bengkulu, Rabu, 2 Oktober 2024.--GATOT/RK

"Di Kepahiang, dialokasikan Rp 1,3 miliar untuk pembangunan jaringan perpipaan sepanjang 6.335 meter untuk melayani 287 KK. Sedangkan untuk di Bengkulu Selatan untuk sanitasinya, ada sekitar 2.201 KK untuk pembangunan fasilitas MCK dengan total anggaran sebesar Rp 48 miliar rupiah," tutur Dendi.

Ia menambahkan, untuk tahap pertama program ini masih mencakup dua kabupaten, hal ini sesuai dengan alokasi anggaran dari pemerintah pusat melalui Kementerian Keuangan RI.

"Yang mendapatkan prioritas ada semacam filter lagi dari kementerian keuangan. Jadi yang menentukan bukan dari kami atau PUPR," imbuhnya.

Lebih lanjut, Dendi turut menekankan bahwa keberhasilan program ini tidak hanya bergantung pada teknis pembangunan, melainkan juga pada dukungan kelembagaan dan partisipasi masyarakat. Tanpa keterlibatan aktif dari kedua elemen tersebut, hasil yang diharapkan tidak akan maksimal.

"Untuk percepatan ini, kami mengundang kabupaten/kota dan sosialisasi ke warga agar tidak ada hambatan. Dan sosialisasi menjadi hal yang lebih penting sebenarnya dari pembangunan fisik," singkatnya.

Terpisah, Bupati Kepahiang Dr. ir. H. Hidayatullah Sjahid, MM, IPU yang diwawancarai usai kegiatan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas program yang diberikan kepada Kabupaten Kepahiang terkait dengan penyediaan air minum dan perpipaan. 

BACA JUGA:Mobile Sistem, Disdukcapil Kepahiang Launching Kendaaran Pelayanan Adminduk

"Kita bersyukur dan terima kasih karena yang dapat kan cuma kabupaten Bengkulu Selatan dan Kepahiang. Kita mendapatkan 287 sambungan rumah tangga dan perpipaan untuk distribusi air sepanjang 6 ribu meter," ungkapnya.

Dirinya berharap kedepannya dengan adanya bantuan ini akan memudahkan masyarakat Kepahiang, khususnya yang berada di Kelurahan Padang Lekat dalam penyediaan air bersih.

"Mudah-mudahan ini dapat memudahkan masyarakat untuk memperoleh air bersih," singkatnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan