BNNP Bengkulu Tangkap Dua Mahasiswa Pengedar Ganja Asal Sumut

BNNP Bengkulu berhasil mengungkap jaringan peredaran narkotika jenis ganja yang melibatkan dua mahasiswa asal Medan, Sumatera Utara--GATOT/RK

Kasus ini menjadi salah satu contoh nyata bagaimana BNNP Bengkulu berupaya keras untuk memutus rantai peredaran narkotika di Bengkulu. Kombes Pol Muhammad menekankan bahwa pihaknya tidak akan berhenti mengejar para pelaku yang terlibat dalam peredaran narkoba, baik sebagai pemakai maupun pengedar. 

BACA JUGA:Mahasiswa di Bengkulu Nekat Gantung Diri di Hari Pelaksanaan Wisuda, Ini Kata Pihak Kampus

"Ini merupakan peringatan bagi siapa saja, khususnya generasi muda, agar tidak tergoda atau coba-coba terlibat dalam penyalahgunaan dan peredaran narkotika. Sanksinya sangat berat," tegas Kombes Muhammad.

Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli dan proaktif dalam melaporkan hal-hal mencurigakan yang berpotensi berhubungan dengan narkotika.

"Kami mengapresiasi masyarakat yang mau melapor dan memberikan informasi kepada BNNP. Ini membuktikan bahwa peran aktif masyarakat sangat penting dalam membantu kami mengungkap peredaran narkoba," ujar Muhammad.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan