Catat, Ini Waktu yang Tepat Ganti Gir dan Rantai Motor

Waktu yang tepat ganti gir dan rantai --FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Gir motor dan rantai motor merupakan komponen penggerak yang sangat penting terutama pada motor sport dan bebek. Adapun fungsi komponen ini adalah untuk menyalurkan energi dari mesin ke roda bagian belakang.

Anda harus mengetahui cara merawat gir dan rantai yang tepat supaya komponen tersebut tidak cepat rusak. Salah satu cara merawat gir dan rantai adalah menggantinya dengan yang baru secara berkala.

 

Tanda-Tanda Gir Motor dan Rantai Motor Harus Segera Diganti 

Lalu, kapan harus ganti gir dan rantai? Biasanya ada beberapa gejala yang bisa dijadikan tanda untuk mengganti gir dan rantai. Berikut tanda gir dan rantai perlu diganti.

 

1. Terdengar Suara Kasar

Tanda rantai bermasalah pertama yaitu rantai mengeluarkan suara yang kasar atau berisik. Dalam kondisi normal, rantai seharusnya mengeluarkan suara yang halus saat berputar. Apabila setelah diberikan oli suara rantai kembali halus maka bisa jadi rantai hanya aus dan tidak perlu diganti dengan yang baru.

Namun jika setelah diberi pelumas atau oli khusus rantai dan suara rantai tidak berubah maka Anda perlu membawa motor Anda ke bengkel resmi terdekat.

BACA JUGA:Cara Merawat Cakram Motor Agar Tidak Berkarat

2. Rantai Motor Renggang

Rantai bermasalah juga bisa ditandai dengan mengendurnya rantai. Mengendurnya rantai biasanya juga disertai dengan gejala lain seperti perpindahan gigi kasar, laju kendaraan bermasalah, dan munculnya suara berisik. Jika rantai sudah mengalami kerusakan parah, maka pergerakan rantai bisa keluar dari gir.

Anda bisa mendeteksi rantai yang renggang dengan menggerakkan rantai ke kanan dan ke kiri. Apabila rantai tidak mencengkram giri dengan baik maka bisa menjadi tanda rantai aus.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan