4 Obat Ini Ampuh Mengatasi Sakit Gigi dengan Cepat

Rasa sakit gigi sangat mengganggu penderitanya sehingga terganggu dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. --FOTO/ILUSTRASI

Radarkoran.com - Sakit gigi adalah salah satu persoalan kesehatan yang sangat mengganggu penderitanya. Bagaimana tidak, sakit gigi bisa membuat kamu tidak bisa melakukan aktivitas sehari-hari. Guna mengatasi sakit berlebihan, terdapat beberapa obat yang bisa kamu dapatkan di apotek terdekat. Berikut ini penjelasannya seperti dilansir Radarkoran.com : 

1. Paracetamol 

Pada umumnya, paracetamol dikenal sebagai obat untuk meredakan demam. Namun, obat ini dapat digunakan untuk meredakan nyeri akibat gigi berlubang. Walau demikian, terdapat aturan khusus konsumsi obat ini yang harus di perhatikan. Orang dewasa 1000 mg tiap 6-8 jam, sedangkan anak-anak 10-15 mg tiap 4 hingga 6 jam. 

2. Ibuprofen 

Ibuprofen merupakan salah satu obat yang masuk dalam golongan Antiinflamsi Non Steroid (AINS). Obat ini mampu menekan hormon yang menyebabkan peradangan jaringan sehingga menimbulkan rasa sakit, termasuk gigi. Tanpa membutuhkan resep dokter, kamu dengan mudah mendapat obat ini di apotek terdekat. 

BACA JUGA:Indonesia Punya

3. Aspirin 

Terakhir, obat yang bisa kamu konsumsi saat sakit gigi adalah aspirin. Obat ini cukup mudah untuk ditemukan di pasaran. Selain meredakan sakit gigi, obat ini juga mampu mengatasi sakit kepala hingga nyeri akibat haid.

4. Naproxen 

Mirip dengan Ibuprofen, obat jenis ini termasuk dalam golongan Antiinflamsi Non Steroid (AINS). Maka, mampu menekan produksi hormon yang menjadi penyebab peradangan dan sakit berlebih. Namun, jika dikonsumsi berlebih bisa meningkatkan resiko jantung dan strok.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan