Daftar 10 Mobil Diesel 2025: Tahan Banting dan Bertenaga di Segala Medan Jalan

Hilux Rangga masuk dalam daftar 10 Mobil Diesel 2025--FOTO/TANGKAPAN LAYAR
Radarkoran.com- Mobil diesel terkenal dengan tahan banting, bertenaga, irit bahan bakar serta siap menerjang segala medan jalan. Baik jalan di perkotaan maupun jalan bebatuan atau pegunungan.
Dengan sejumlah keunggulan tersebut, tentunya mobil diesel ini sangat cocok untuk mobil keluarga. Selain itu, mobil diesel juga cocok untuk menemani bisnis yang Anda jalankan saat ini.
Mobil diesel 2025 ini juga mempunyai sejumlah fitur canggih, yang akan memberikan kenyamanan kepada Anda saat mengendarainya. Baik berkendara untuk kebutuhan sehari-hari, maupun berkendara saat menempuh perjalanan jauh bersama keluarga.
Radarkoran.com merangkum 10 mobil diesel 2025 tahan banting dan bertenaga:
1. Hilux Rangga
Toyota Hilux Rangga adalah varian Hilux yang dikembangkan untuk kebutuhan bisnis dan gaya hidup aktif. Selain itu, Hilux Rangga juga cocok untuk mobil keluarga Anda.
Apalagi saat ini, dikeluarkannya All New Hilux Rangga dapat dikonversi menjadi berbagai solusi mobilitas yang tangguh, lincah, dan produktif. Hilux Rangga memiliki desain modern yang juga memperhatikan kenyamanan berkendara.
Hilux Rangga menawarkan pilihan diesel, selain itu juga ada mesin bensin. Menggendong mesin 2.4L, dilengkapi juga dengan fitur kenyamanan seperti AC, serta fitur keamanan seperti ABS+EBD dan dual airbag.
Harganya sendiri juga relatif murai mulai dari Rp 251,6 jutaan.
2. Mitsubishi L300
Mitsubishi L300 adalah kendaraan niaga yang popular di Indonesia, tersedia dalam model minibus (van) dan pick-up. L300 dikenal karena ketahanan, kapasitas muat, dan kemudahan perawatannya, menjadikannya pilihan populer bagi bisnis dan individu yang membutuhkan mobil pengangkut barang atau penumpang dalam jumlah besar. L300 dilengkapi dengan mesin diesel 2.500 cc yang terkenal dengan kekuatan dan ketahanan.
Untuk harganya sendiri juga relatif murah tergantung dengan tipe atau variannya, mulai dari Rp 246,2 jutaan.