Daftar Motor Bekas Yamaha yang Irit BBM

Motor Bekas Yamaha --FOTO/ILUSTRASI
Radarkoran.com- Di tengah kebutuhan mobilitas yang tinggi dan harga BBM yang terus naik, mencari kendaraan yang irit bahan bakar menjadi prioritas utama.
Apalagi bagi para "emak-emak" yang aktif dengan segudang aktivitas harian, atau driver ojek online (ojol) yang setiap hari ngaspal mencari nafkah.
Motor matic atau bebek yang hemat BBM dan fungsional tentu jadi incaran.
Meskipun sudah tidak baru, unit-unit ini tetap tangguh, irit, dan harganya sangat bersahabat di kantong.
Cocok banget buat kamu yang mencari motor berkualitas dengan budget terbatas.
1. Yamaha Mio M3 125
Yamaha Mio M3 125 hadir dengan desain sporty, ramping, dan bobot yang ringan, membuatnya sangat lincah untuk bermanuver di jalanan kota yang padat.
Skutik ini dibekali mesin 125cc berteknologi Blue Core, yang dikenal efisien dalam penggunaan bahan bakar.
2. Yamaha Vega Force
Yamaha Vega Force adalah motor bebek legendaris yang terkenal bandel dan super irit.
Desainnya fungsional dan kokoh, khas motor bebek yang siap diandalkan untuk berbagai kebutuhan.