Pelatihan Penggerak Madya Persyarikatan Muhammadiyah: Ini Pesan Ini Pesan Ketua PWM Bengkulu Dr. Fazrul Hamidi

Ketua PWM Bengkulu tutup pelatihan Penggerak Madya Persyarikatan Muhammadiyah--YUS/RK

Radarkoran.com-Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Bengkulu secara resmi menutup kegiatan Pelatihan Penggerak Madya Persyarikatan Muhammadiyah Se Provinsi Bengkulu, pada Sabtu 14 September 2025 di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP ) Provinsi Bengkulu.

Penutupan Pelatihan Penggerak Persyarikatan Muhammadiyah yang mengusung tema 'Menuju Muhammadiyah yang Berkemajuan, Profesional, dan Modern'. Kegiatan diikuti oleh 55 peserta dari berbagai unsur pimpinan Daerah Muhammadiyah, kader, dan aktivis Muhammadiyah Bengkulu. Penutupan dilakukan langsung oleh Dr. Fazrul Hamidi, SH, MH, Ketua PWM Bengkulu.

Pelatihan ini bertujuan membentuk kader penggerak yang mampu menjalankan roda organisasi secara modern, profesional, dan sesuai dengan nilai-nilai Islam berkemajuan.

BACA JUGA:Pesan Muhammadiyah Kabupaten Kepahiang di Momen Maulid Nabi Muhammad SAW 2025

Pelatihan tersebut menghadirkan tokoh Nasional Muhammadiyah, Dr. Punang Amaripuja, Ketua Biro Pengembangan Organisasi PP Muhammadiyah, beserta jajaran timnya. 

Ketua PWM Bengkulu, Dr. Fazrul Hamidi, MH menyampaikan, bahwa kader Muhammadiyah harus siap menjadi pelopor perubahan.

“Kita tidak hanya butuh kader yang loyal, tapi juga profesional dan adaptif. Muhammadiyah ke depan harus hadir sebagai organisasi yang modern dan menjawab kebutuhan zaman,” sampainya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan