Tabrakan di Kepahiang, 2 Mobil Rusak Parah, Sopir dan Penumpang Selamat
TABRAKAN : Kejadian tabrakan terjadi di Kabupaten Kepahiang tepatnya di depan kuburan Desa Daspetah Kecamatan Ujan Mas, mengakibatkan 2 mobil yang terlibat mengalami ringsek di bagian depan, dan semua penumpangnya selamat, hanya mengalami luka ringan.--DOK/RK
Radarkoran.com - Kecelakaan lalulintas atau tabrakan kembali terjadi wilayah Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, Minggu 09 Juni 2024 kisaran pukul 10.15 WIB. Tabrakan yang melibatkan 2 kendaraan tersebut terjadi di depan kuburan Desa Daspetah Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang di jalan Lintas Kepahiang-Curup.
Akibat tabrakan yang terjadi, 2 mobil mengalami rusak parah, ringsek pada bagian depan. Tetapi beruntung sopir maupun penumpang kedua mobil tersebut selamat, hanya mengalami luka-luka lecet saja.
Belakangan diketahui, tabrakan kali ini melibatkan Mobil Daihatsu Xenia warna putih dengan Nopol B 1887 FZD yang dikendarai oleh Nasrudin (36) warga Kota Bengkulu, dengan Mobil Toyota Rush warna ungu tua Nopol BD 1676 KE yang dikendarai Andika (22) warga Kabupaten Rejang Lebong.
Data didapatkan, Lakalantas terjadi tepatnya di depan kuburan Desa Daspetah Kecamatan Ujan Mas, walaupun kondisi kedua unit mobil ringsek tapi tidak korban mengalami luka serius. Untuk pengemudi Mobil Daihatsu Xenia yakni Nasrudin, dinyatakan sehat jasmani dan rohani. Sementara itu penumpangnya, Sari (30) warga Kota Jambi juga dinyatakan sehat jasmani dan rohani.
BACA JUGA:Tabrakan di Kepahiang, 2 Mobil Rusak Parah, Kondisi Sopir Belum Diketahui
Sedangkan sopir Mobil Toyota Rush, Andika juga dinyatakan sehat jasmani dan rohani. Begitu juga penumpang Mobil Toyota Rush, Ridho (19) warga Curup Kabupaten Rejang Lebong dinyatakan selamat, hanya mengalami memar di bagian kening bagian kanan serta keseleo bahu kanan. Untuk penumpang lainnya yakni Wisda (27) yang juga warga Rejang Lebong mengalami luka di bagian kepala bagian kiri mendapatkan jahitan.
Kapolres Kepahiang Polda Bengkulu, Eko Munarianto, S.IK melalui Kasat Lantas Polres Kepahiang, Iptu. Bole Susanja, M.Si mengungkapkan, dalam kejadian tabrakan yang melibatkan 2 kendaraan tersebut, bagian depan mobil ringsek. Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam kejadian Lakalantas kali ini.
"Hanya ada dua penumpang saja yang mengalami luka ringan. Kedua mobil sama-sama mengalami ringsek pada bagian depannya, kerugian materil hingga Rp 20 juta-an," kata Kasat Bole.
Lebih lanjut dipaparkan Kasat Bole, kronologi tabrakan dua mobil yang terjadi, ketika itu Mobil Daihatsu Xenia warna putih Nopol B 1887 FZD melaju dari arah Kepahiang menuju Curup, namun setiba di Desa Daspetah II Kecamatan Ujan Mas, kendaraan tersebut menghindari kendaraan yang ada di depannya. Hal itulah yang menyebabkan kendaraan ini mengambil arah kanan jalan, yang ketika itu ada Mobil Toyota Rush Nopol BD 1676 KE dari arah berlawanaan.
"Kedua kendaraan ini tidak bisa menghindar lagi, sehingga terjadi tabrakan. Seperti yang dijelaskan tadi, akibat dari kecelakaan tersebut penumpang mobil Rush mengalami luka ringan dan sempat di bawa ke RSUD Kepahiang. Barang bukti telah diamankan ke Unit Gakkum Sat Lantas Polres Kepahiang," pungkas Kasat Bole.