Hadroh SDN 1 Kepahiang Tampil Memukau

Penampilan tim hadroh SDN 1 Kepahiang memeriahkan acara perpisahan siswa kelas VI, Kamis 13 Juni 2024.--SUHAI/RK

Radarkoran.com - Kemeriahan acara pelepasan dan perpisahan siswa kelas VI angkatan ke-71 SDN 1 Kepahiang berlangsung begitu semarak dengan penampilan pentas seni, Kamis 13 Juni 2024. Salah satunya ditunjukan dari penampilan dari grup hadroh SDN 1 Kepahiang.

Hadroh SDN 1 Kepahiang yang merupakan binaan guru Pendidikan Agama Islam (PAI), Sukma, M.Pd baru berjalan enam bulan terakhir. Namun demikian penampilannya sangat apik menghibur tamu undangan yang hadir.

Guru PAI SDN 1 Kepahiang Sukma, M.Pd mengatakan, hadroh SDN 1 Kepahiang tersebut terdiri dari 4 penyanyi, 2 solis dan pemain lainnya 16 siswa. Para siswa fasih melantunkan lagu Islami, diiringi dengan alunan musik qasidah berpadu rebana yang sudah dilatih.

BACA JUGA:SDN 1 Kepahiang Biasakan Salat Duha hingga Tadarus Selama Ramadhan

"Sekitar 6 bulan hadroh kita berjalan. Alhamdulillah siswa bisa tampil dengan baik dengan ciri khas pondok pesantren juga. Ini menunjukan bahwa kita bisa memberikan ilmu-ilmu keislaman dengan kesenian hadroh. Sekolah kita bisa juga menunjukkan bahwa tidak hanya mata pelajaran seperti biasa. Namum bisa berkolaborasi dengan mata pelajaran semi pesantren juga, " tutup Sukma.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan