Imunisasi di Desa Pagar Agung, Upaya Kader Tekan dan Dukung Pencegahan Polio

IMUNISASI : Pelaksanaan Imunisasi Polio di Desa Pagar Agung Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang.--RIAN/RK

Radarkoran.com - Pada Sabtu 27 Juli 2024, Kader Posyandu di Desa Pagar Agung Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu melaksanakan imunisasi polio. 

Pelaksanaan imunisasi ini merupakan upaya Kader Posyandu dalam menekan dan dukung pencegahan polio. 

Dikatakan oleh Ketua Kader Posyandu Desa Pagar Agung, Ratumas Sumarni, pemberian imunisasi polio tersebut juga merupakan rangkaian dari kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN). Sama seperti desa-desa lainnya, sasaran pemberian imunisasi tersebut adalah anak-anak dengan umur 0 hingga 7 tahun.

"Iya, kami melaksanakan PIN Polio ini guna mendukung pemerintah menekan dan mencegah polio. Meskipun pada hari ini (Sabtu, red) kami yakin lebih dari 90 persen pencapaian sasaran kami, berhasil diberikan imunisasi," ujar Ratumas. 

BACA JUGA:Di Lebong, 3.322 Anak Sudah Dapat Imunisasi Polio

Tidak hanya Kader Posyandu, pemberian imunisasi polio ini, tambah Ratumas, juga melibatkan pihak dari Puskesmas Keban Agung yang menjadi naungan desanya. 

Hal ini dilakukan lantaran untuk pemberian tetesan imunisasi, memang diharuskan langsung diberi oleh tenaga kesehatan yang memang bekerja pada bidangnya. 

"Pada intinya kami hanya memfasilitasi, mengajak warga dan mensosialisasikan tentang imunisasi polio ini. Untuk tuga pemberian imunisasi, kami langsung melibatkan tenaga kesehatan dari Puskesmas," demikian Ratumas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan