Persiapan MTQ Provinsi 2026, LPTQ Kabupaten Kepahiang Maksimalkan Pembinaan

LPTQ : Rapat kerja dilaksanakan LPTQ Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, untuk meningkatkan kualitas MTQ dan kafilah pada tahun mendatang.--EPRAN/RK

Radarkoran.com - Pada Juni 2024 lalu, Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu mengirimkan 34 kafilah mengikuti pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Bengkulu. 

Hasilnya, ada 4 tangkai perlombaan yang berhasil dijuarai.

Yakni cabang atau tangkai lomba Seni Baca Alquran (Golongan Tuna Netra Putra, red) peserta asal Kabupaten Kepahiang berhasil juara I. Kemudian untuk tangkai perlombaan lainnya juara II dan III.

Menindaklanjuti keberhasilan ini, Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) melaksanakan rapat kerja dengan melibatkan seluruh jajaran pengurus LPTQ Kabupaten Kepahiang.


LPTQ : Rapat kerja dilaksanakan LPTQ Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, untuk meningkatkan kualitas MTQ dan kafilah pada tahun mendatang--EPRAN/RK

Ketua Harian LPTQ Kabupaten Kepahiang, H. Husni Tamrin, SE menerangkan, kegiatan rapat kerja yang dilaksanakan LPTQ Kabupaten Kepahiang sebagai bentuk evaluasi kinerja atau prestasi yang sebelumnya berhasil diraih.

BACA JUGA:Juara MTQ Tingkat Provinsi, Kafilah Kepahiang Dapat Reward dari Wabup Zurdi Nata

Selain itu, rapat kerja LPTQ Kabupaten Kepahiang sebagai langkah awal persiapan MTQ Provinsi 2026 mendatang. Tujuannya tidak lain, supaya prestasi dalam hal keagamaan ini bisa ditingkatkan menjadi lebih baik lagi.

"Rapat kerja yang kami laksanakan ini berkaitan dengan evaluasi atas kegiatan MTQ yang sebelumnya sudah diikuti tingkat Provinsi Bengkulu. Setelah itu persiapan untuk persiapan MTQ Provinsi 2026 akan datang," kata Husni, 30 Juli 2024. 

Selanjutnya, dalam MTQ tingkat provinsi yang sebelumnya diikuti kafilah Kabupaten Kepahiang, hasilnya 4 tangkai perlombaan berhasil dijuarai.

Terkait keberhasilan ini, diharapkan pada MTQ Provinsi 2026 mendatang dapat ditingkatkan. Karena itulah dari jauh-jauh hari, LPTQ Kabupaten Kepahiang akan melakukan pembinaan. 

"Pembinaan yang dimaksud, pada tahun 2025 seluruh kecamatan bisa kembali melaksanakan MTQ tingkat kecamatan. Dalam rangka apa? Meningkatkan kemampuan agar prestasi yang diperoleh bisa dimaksimalkan. Jadi, kami juga akan menyusun pelaksanaan MTQ tingkat kecamatan yang akan dilaksanakan tahun depan," sampai Husni. 

Dia menambahkan, pada tahun 2025 mendatang seluruh kecamatan diminta kembali melaksanakan MTQ tingkat kecamatan.

BACA JUGA:MTQ Tingkat Provinsi Bengkulu 2024, Kafilah Kepahiang Juara I Seni Baca Alquran

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan