Radarkoran.com - Lampu pada mobil tidak hanya berfungsi untuk penerangan saja, beberapa jenis lampu memiliki arti yang lain. Contohnya saja lampu rem yang berada di bagian belakang mobil.
Fungsi lampu rem atau yang disebut dengan brake lamp ini tak bisa dianggap remeh. Jika Anda tidak menjaga agar lampu ini senantiasa menyala, maka bisa menimbulkan kecelakaan ketika berkendara.
Apa fungsi dari lampu rem pada mobil? Apa saja komponen lampu rem yang harus diperhatikan?
Brake light hanya terletak pada bagian belakang mobil saja di samping kiri dan kanan. Anda akan dengan mudah menemukannya karena letaknya sama dengan lampu kota yang berwarna merah.
Pada saat mobil dinyalakan maka lampu kota bagian belakang akan menyala tapi cenderung redup. Sedangkan pada saat Anda menginjak rem maka lampu akan menyala lebih terang.
Hal ini disebabkan daya dari lampu rem yang menyala ketika diinjak ini lebih besar dibandingkan lampu kota. Fungsi lampu rem ini bisa dilihat dari terang warnanya yaitu sebagai tanda pada pengemudi di belakang mobil.
BACA JUGA:Apa Saja Penyebab Mobil Matic Nyentak dan Solusinya
Isyaratnya adalah mobil akan melakukan pengereman sehingga pengemudi di belakang juga harus berhati-hati, mengurangi kecepatan dan mengerem. Fungsi ini tentu saja bertujuan untuk menghindari kecelakaan.
Apabila tidak ada lampu rem ini, maka pengemudi di belakang mobil tidak akan siap melakukan pengereman dan bisa terjadi tabrakan. Pada saat Anda melepas injakan rem maka lampu rem otomatis akan mati dan yang menyala hanya lampu kota.
Pencahayaan lampu rem yang terang ini tidak hanya bisa dikenali saat malam tetapi juga siang hari. Keamanan berkendara pun akan lebih terjaga ketika Anda rutin mengecek apakah lampu tetap bekerja dengan baik.
Pada saat servis, teknisi akan mengecek apakah fungsi lampu rem pada mobil Anda akan bekerja dengan baik. Karena letak dari lampu lem ini menjadi satu dengan lampu kota. Satu bohlam di bagian lampu belakang mobil memiliki dua filament atau kawat pijar.