KEPAHIANG RK - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang Provinsi Bengkulu meraih penghargaan sebagai pemerintah daerah dengan Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2022 Terbaik Lingkup Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan DJPb Provinsi Bengkulu. Penghargaan diserahkan di dalam acara Treasury Award 2023 di Balai Raya Semarak Bengkulu, Jum'at (1/12).
Penghargaan ini diberikan oleh Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah kepada Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP sebagai perwakilan Pemerintah Kabupaten Kepahiang.
Diungkapkan Wabup Zurdi Nata, Bengkulu Treasury Award 2023 merupakan bentuk apresiasi Kanwil DJPb Provinsi Bengkulu atas capaian kinerja setiap pemerintah kabupaten/kota dalam pelaksanaan serta pertanggungjawaban keuangan negara satuan kerja di lingkungan Provinsi Bengkulu TA 2022.
"Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Kepahiang dapat meraih penghargaan dengan kategori Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2022 Terbaik. Semoga dengan penghargaan ini dapat menjadi motivasi masing - masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkup Pemkab Kepahiang untuk mempertahankan kinerja baiknya," kata Wabup Zurdi Nata.
BACA JUGA:Desa yang Belum Usulkan Pencairan ADD/DD Tahap III, Ditenggat 10 Desember
Lanjut ditekankan Wabup, ke depan laporan pengelolaan keuangan pemerintah daerah yang dilaksanakan oleh masing-masing organisasi perangkat daerah harus semakin maksimal, serta diharapkan dapat mempertahankan predikat baik tersebut.
"Harapannya, penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi setiap OPD untuk dapat memaksimalkan pengelolaan keuangan beserta dengan laporannya," demikian Wabup Zurdi Nata.