Kenalkan Potensi Kabupaten Kepahiang Lewat Apkasi Otonomi Exspo 2024

Senin 08 Jul 2024 - 20:52 WIB
Reporter : Epran Antoni
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Secara berlahan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang Provinsi Bengkulu, meningkatkan promosi terhadap sejumlah potensi yang dimiliki seperti objek wisata, kuliner, dan budaya. Bahkan dalam waktu dekat Pemkab Kepahiang mengenalkan sejumlah potensi yang dimiliki lewat Apkasi Otonomi Exspo 2024 yang dilaksanakan di Jakarta Comman Centre (JCC). 

Untuk diketahui, Apkasi Otonomi Exspo 2024 akan dilaksanakan selama 3 hari, dari 10 Juli hingga 13 Juli 2024. Bukan sekedar ajang berjualan, namun merupakan suatu kesempatan mengenalkan potensi yang dimiliki daerah kepada pihak luar.

Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Kepahiangm, Jan Johannes Dalos, SE mengatakan, Apkasi Otonomi Exspo 2024 adalah bagian dari kesempatan untuk Kabupaten Kepahiang mengenalkan segala potensi yang ada.

Selain itu, Apkasi Otonomi Exspo 2024 bukan ajang berjualan saja, tapi kesempatan bagi setiap daerah untuk mempromosikan potensi yang dimiliki. Mulai dari wisata, budaya, dan kuliner termasuk hasil bumi.

"Potensi atau kekayaan yang ada di Kabupaten Kepahiang inikan banyak, jadi dipromosikan dan salah satunya melalui Apkasi Otonomi Exspo 2024," kata Jan Johanes Dalos, Senin 08 Juli 2024.

BACA JUGA:Taman Wisata Alam Bukit Kaba Air Sempiang Kabawetan

Kabupaten Kepahiang akan menampilkan sejumlah potensi atau kekayaan yang dimiliki Kabupaten Kepahiang. Mulai dari produk UMKM seperti kopi serta batik khas Kepahiang. Selain itu sejumlah wisata yang dimiliki, hasil pertanian dan sejumlah potensi atau kekayaan lainnya. Karena pengunjung yang datang ke Apkasi Otonomi Exspo 2024 dari seluruh penjuru Indonesia. 

"Kita akan mendirikan stand di Apkasi Otonomi Exspo 2024. Dengan harapan, melalui Apkasi Otonomi Exspo 2024 bisa memberikan dampak yang baik untuk Kabupaten Kepahiang. Segala kekayaan atau potensi yang dimiliki daerah dapat dikenal secara luas kedepannya," sampai Jan Johanes Dalos. 

Dirinya juga berharap kepada sejumlah pihak dari Kabupaten Kepahiang yang terlibat dalam Apkasi Otonomi Exspo 2024, dapat mempromosikan secara maksimal potensi yang dimiliki daerah. Dengan demikian, muncul kemungkinan bisa dikenal oleh pihak dari luar daerah termasuk para investor. 

"Melalui Apkasi Otonomi Exspo 2024, marilah kita sama-sama untuk mempromosikan kekayaan atau potensi yang ada di daerah kita ini. Besar harapan, melalui Apkasi Otonomi Exspo 2024 ada investor yang tertarik dengan apa yang daerah kita miliki, sehingga bisa diolah dan dikembangkan dalam skala besar," demikian Jan Johanes Dalos.

Kategori :