Desa Daspetah Panen Raya Jagung Program Ketahanan Pangan Tahun 2025

Kades Daspetah, Sahyar melaksanan panen raya jagung ketahanan pangan tahun 2025--SUHAI/RK

Radarkoran.com-Desa Daspetah Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu melaksanakan panen raya jagung program Ketahanan Pangan tahun 2025. Penan raya jagung yang dilaksanakan, dalam rangka mendukung program asta cita Presiden RI atau dengan istilah Sade Sahe (satu desa satu hektar).

Kepala Desa Daspetah, Sahyar mengatakan, program ketahanan pangan atau sering disebut Ketapang penanaman jagung sebelumnya telah dianggarkan saat pelaksanaan Musdes. Untuk semua pelaksanaan mulai dari pembukaan lahan, bibit diserahkan kepada Tim Pelaksana Kegiatan ( TPK ). Sementara perangkat desa hanya turut memonitor serta memantau pergerakan program.

BACA JUGA:Meski Dihantam Hujan Badai: Harga Cabai di Kepahiang Masih Stabil

”Alhamdulillah, program ketahanan pangan mulai dari penanaman bibit hingga panen bejalan sukses/berhasil. TPK bersama masyarakat saling bahu-membahu bergantian dalam pengurusan, perawatan bahkan hingga panen. Selaku Kades sangat berterima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang terlibat dalam mendukung program pemerintah, dan berharap ke depan lebih semangat demi kepentingan bersama,” pungkas Kades Sahyar

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan