Baru Saja Diperbaiki, Jembatan Penghubung Sidodadi-Kampung Bogor Rusak Lagi

Jumat 23 Aug 2024 - 18:41 WIB
Reporter : Novrian Hidayat
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Baru saja selesai diperbaiki, kini jembatan penghubung antara Kelurahan Pasar Ujung tepatnya di Sidodadi dengan Desa Kampung Bogor Kecamatan Kepahiang Kabupaten Provinsi Bengkulu, ambruk lagi. 

Berdasarkan pantauan langsung wartawan Radarkoran.com di lokasi, ambruknya jembatan kayu tersebut terjadi pada Jum'at 23 Agustus 2024. Kejadian ambruknya jembatan berlantai papan tersebut, ditenggarai lantaran ada 2 unit kendaraan angkutan barang yang melintasi jembatan itu.

Lantai jembatan yang berbahan kayu itu ditenggarai tidak mampu menahan berat mobil angkutan jenis truk, yang berisi minuman dalam kemasan tersebut.

Karena kejadian ini, tentu saja membuat heboh masyarakat sekitar, mengingat belum lama ini jembatan itu baru saja diperbaiki secara swadaya. 

BACA JUGA:Datang ke Tempat Hajatan, Bapaslon Bupati/Wabup Kampanye? Ini Kata Bawaslu

"Ada 2 mobil box yang berisi muatan, melintasi jembatan ini. Akibatnya lantai jembatan ambruk. Tentu saja kami sangat menyayangkan kejadian ini, sebabjembatan ini belum lama kami perbaiki secara swadaya atau gotong royong," ujar salah seorang warga yang tidak jauh dari lokasi jembatan.

Masih dari pantauan wartawan Radarkoran.com, masih beruntung, truk angkutan tersebut masih dapat melintasi jembatan tersebut dengan selamat, meski

meninggalkan kerusakan cukup parah pada lantai jembatan. Saat ini jembatan itu masih bisa dilewati tapi hanya untuk kendaraan roda dua saja. 

Diingatkan bagi warga yang melintasi jembatan tersebut harus lebih waspada agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Kemudian kepada pemerintah 

daerah, warga setempat berharap ada upaya perbaikan secepatnya, supaya jembatan yang sudah rusak tersebut tidak memakan korban. 

 

Kategori :