51 Warga Cinta Mandi Baru Terima Bansos Beras

BANSOS : Pemerintah Desa Cinta Mandi Baru Kecamatan Bermani Ilir menyalaurkan Bansos beras kepada masing-masing KPM. --RIAN/RK

Radarkoran.com - Sebanyak 51 warga Desa Cinta Mandi Baru Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, pada Kamis 27 Juni 2024 menerima Bantuan Sosial (Bansos) yang disalurkan melalui Bulog. 

Bansos beras sebanyak 10 Kg untuk tiap-tiap penerima tersebut langsung diserahkan ke masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Gedung Serba Guna milik desa setempat.

Kepala Desa Cinta Mandi Baru, Redo Mardo menerangkan, bantuan beras tersebut rutin disalurkan pemerintah pusat melalui Bulog, setiap sebulan sekali.

"Bantuan beras ini ditujukan kepada warga yang kurang mampu. Setiap bulannya memang disaluran oleh Bulog melalui kami aparatur desa. Ya untuk total penerima di desa kami ini berjumlah 51 KPM," sampai Kades Redo.

Selanjutnya Kades Redo juga menyampaikan, penyaluran Bansos berupa beras ini merupakan program pemerintah, dalam meningkatan ketahanan pangan dan perlindungan terhadap warga kurang mampu.

Tentu dengan adanya Bansos ini, bisa meringankan kebutuhan KPM akan pangan, karena memang warga yang mendapatkan bantuan tersebut, ekonominya masih dalam kategori rendah.

BACA JUGA:Pemdes Cinta Mandi Gelar Posyandu dan Pembagian Bantuan Penanganan/Pencegahan Stunting

"Desa kami ini termasuk desa yang tidak memiliki lahan pertanian. Warga kami pun rata-rata mendiami rumah bantuan pascabanjir yang terjadi beberapa tahun lalu. Sehingga wajar banyak penduduk kita dalam kategori kurang mampu," papar Kades Redo.

Terkait penyaluran bantuan beras ini, Kades Redo kembali menyampaikan, warga di desanya dapat langsung mengambilnya di Gedung Serba Guna dengan membawa Kartu Tand Penduduk (KTP)., serta menunjukan KTP tersebut kepada petugas penyaluran bantuan beras.

"Seperti biasa, pengambilannya menggunakan KTP, supaya penyalurannya tertib. Harapan kami, dengan adanya bantuan beras setiap bulannya ini, ya KPM penerima bisa memanfaatkannya sebaik mungkin, sehingga tujuan Bansos untuk mengentaskan kemiskinan bisa terpenuhi. Ingat bantuan ini jangan dijual," demikian Kades Redo.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan