Tim Monev Kecamatan Datangi Desa Lubuk Penyamun

MONEV : Kegiatan monitoring dan Evaluasi (Monev) Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang melaksanakan Monev DD Lubuk Penyamun.--RIAN/RK

Radarkoran.com - Kamis 01 Agustus 2024, Pemerintah Desa (Pemdes) Lubuk Penyamun Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, kedatangan tim Monetoring dan Evaluasi (Monev) yang terdiri dari gabungan Kecamatan dan Pendamping Desa. 

Dikatakan oleh Kepala Desa (Kades) Lubuk Penyamun, Rasmandani, tujuan dari kedatangan tim Monev tersebut adalah untuk melakukan Monev terhadap pengelolaan Alokasi Dana Desa dan Dana Desa (ADD/DD) di desanya Tahun Anggaran (TA) 2024.

Dalam pelaksanaannya, tim Monev tersebut dikatakan Kades Rasmandani, melakukan pemeriksaan terhadap dokumen-dokumen administrasi ADD dan DD yang sudah direalisasikan pihaknya pada pencairan tahap I. 

"Ya, kami kedatangan Tim Monev untuk pengelolaan ADD dan DD, tentu kami sangat menerima kedatangan mereka. Mengingat kami selaku Pemdes masih harus banyak belajar, mengenai administrasi penggunaan uang negara ini," ujar Rasmandani.

BACA JUGA:Monev Realisasi DD Tahap I TA 2024 Desa Sido Makmur Kabawetan

Kemudian, Kades Lubuk Penyamun ini mengungkapkan, nantinya apa yang menjadi temuan tim Monev terhadap berkas dokumen maunpun kegiatan fisik,  sesegera mungkin akan dilakukan perbaikan, sesuai dengan petunjuk yang didapat dari Tim Monev tersebut.

Karena menurutnya, untuk keberhasilan penggunaan ADD dan DD agar bermanfaat untuk warga desa, tentu pihaknya harus didampingi oleh pihak kecamatan maupun pendamping desa, agar pekerjaan tersebut benar-benar sesuai dengan peraturan penggunaan dana. 

"Dari hasil Monev ini, pastilah ada kekurangan ataupun kelebihan dari pihak kami selaku pengguna anggaran. Untuk itu, apapun yang menjadi temuan dan harus diperbaiki, maka kami pastikan akan segera ditindak lanjuti," pungkas Kades Lubuk Penyamun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan