KEPAHIANG RK - Untuk prioritas Dana Desa (DD) Cirebon Baru Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Tahun Anggaran (TA) 2024, yakni melaksanakan pembangunan tiga item kegiatan fisik.
Yaitu pembangunan jalan rabat beton di dusun 1 dan dusun 3, pembangunan drainase di dusun 2, serta pmbangunan plat dueker di dusun 1 dan dusun 2. Rencana pelaksanaan kegiatan akan dilaksanakan oleh tim TPK, sama seperti tahun sebelumnya.
"Kita pada tahun 2024 ini masih mendapatkan gelontoran baik ADD maupun DD. Untuk itu, kami dari pemerintah desa sangat bersyukur sekali pemerintah melanjutkan program DD untuk pembangunan desa. Tahun ini selain bidang fisik, juga dianggarkan 20 persen untuk ketahanan pangan. Untuk BLT-DD kita akan Musdessus (Musyawarah Desa Khusus) terlebuh dahulu," kata Kades Cirebon Baru, Topan pada Senin 15 Januari 2024.
Lanjut Kades Topan menejlaskan, skala prioritas desa sudah tertuang di APBDes, satu anggaran dan tertera di RKPDes. Menurutnya, setiap yang menjadi kebutuhan desa sudah dirumuskan sehingga pemerintah desa bisa merealisasikannya sepanjang tahun berjalan.
BACA JUGA:Desa Daspetah II Prioritas 3 Item Kegiatan APBDes TA 2024
"Alhamdulillah kita terbantu sekali dengan adanya ADD maupun DD, sehingga roda pemerintahan desa dan pembangunan berjalan dengan baik. Jadi, tidak ada istilah lagi kami pemerintah desa tidak berbuat dan bekerja untuk masyarakat," ucap Kades Topan.
Dia menambahkan, setiap pembangunan yang dilaksanakan pemerintah desa merupakan hasil kesepatan bersama dengan masyarakat. Sebab, pembangunan yang dilaksanakan sudah melalui proses seperti Musyawarah Dusun, Musyawarah Desa, Penetapan RKPDes, dan Musrenbandes. Semua usulan masyarakat ditampung dan ditetapkan skala prioritasnya secara bersama-sama.