10 Kebiasaan Sepele yang Merusak Kesehatan

Kebiasaan main HP sambil tiduran bisa merusak kesehatan--ILUSTRASI
Radarkoran.com - Dalam kehidupan sehari-hari tentunya beragam kebiasaan akan dilakukan dan menjadi rutinitas. Namun, dari beragam kebiasaan yang dilakukan, ada beberapa kebiasaan sepele yang justru dampaknya dapat merusak kesehatan anda.
Berikut ini adalah 10 kebiasaan sepele yang dapat merusak kesehatan:
1. Menggunakan Handphone Sebelum Tidur
Menggunakan handphone sebelum tidur adalah hak sepele yang kerap dilakukan. Padahal, dampaknya sangat signifikan bagi kesehatan fisik maupun mental. Dari segi kesehatan fisik, dapat menyebabkan gangguan penglihatan hingga potensi kebutaan akibat paparan sinar biru dari ponsel.
Juga dapat mengalami gangguan pada leher karena menatap layar handphone terlalu lama serta potensi kanker otak karena radiasi dari HP yang aktif ditempatkan di dekat tempat tidur. Sedangkan dari segi kesehatan mental dapat meningkatkan potensi insomnia, gangguan mental, hingga kecanduan digital.
2. Makan Sambil Menonton TV atau Menggunakan Gadget
Makan sambil menonton TV atau menggunakan gadget dapat berdampak negatif pada kesehatan, seperti gangguan pencernaan, obesitas, dan masalah kognitif. Hal ini lantaran fokus pada gadjet dapat membuat kehilangan fokus terhadap makanan yang dikonsumsi.
3. Tidak Mencuci Tangan Sebelum Makan
Tangan merupakan salah satu bagian tubuh yang paling aktif dan paling banyak menyimpan sumber penyakit dari aktivitas menyentuh yang dilakukan. Maka secara otomatis, jika kita mengonsumsi makanan tanpa mencuci tangan akan menyebabkan bakteri atau kumat yang ada ditangan ikut terkonsumsi. Jika bakteri dan kuman jahat dikonsumsi, dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti pencernaan dan lainnya.
4. Menggunakan Sepatu yang Tidak Nyaman