Jum'at Sehat, Warga Penanjung Panjang Senam Bersama
SENAM : Masyarakat Desa Penanjung Panjang mengikuti kegiatan senam bersama setiap hari Jum'at. --RIAN/RK
TEBAT KARAI RK - Tubuh kuat pikiran sehat. Kalimat ini menjadi salah satu di antara motivasi masyarakat di Desa Penanjung Panjang Kecamatan Tebat Karai Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, untuk senantiasa rutin melakukan senam bersama setiap hari Jum'at.
Selain para Kader Posyandu dan PKK, para Lanjut Usia (Lansia) juga turut serta meramaikan senam sehat yang dilaksanakan tersebut.
Kepala Desa (Kades) Penanjung Panjang, Aprisa A.Md. Kep. mengatakan, kegiatan senam bersama sudah menjadi rutinitas masyarakatnya pada setiap hari Jum'at. Selain alasan untuk menyehatkan badan, senam yang diselenggarakan tersebut juga dapat mempererat hubungan silaturahmi antar warga.
"Banyak keuntungan dari senam bersama yang kami laksanakan ini. Ya selain untuk tubuh yang sehat, kita dapat mempererat hubungan dengan sesama. Ya termasuk mempererat hubungan antara warga dan perangkat desa, serta dengan kader Posyandu. Kemudian kami dapat bersilaturahmi dengan para tetua warga, atau para Lansia yang turut serta dalam kegiatan senam," para Kades Aprisa.
BACA JUGA:YJI Rejang Lebong Giatkan Senam di CFD
Salah seorang warga yang ikut kegiatan senam, Angga menyampaikan, dia sangat mengapresiasi kegiatan senam bersama yang diinisiasi dan difasilitasi oleh pemerintah desa setempat.
"Terima kasih kami sampaikan pada pemerintah desa, yang selalu mensosialisasikan pentingnya untuk menjaga pola hidup sehat, salah satu contohnya melaksanakan kegiatan senam bersama setiap hari Jum'at," ucapnya.