Market Day Projek P5, Siswa-siswi SDN 15 Kepahiang Belajar Dunia Wirausaha
GEMBIRA : Para siswa SDN 15 riang gembira dalam market day belajar berwirausaha.--SUHAI/RK
Radarkepahiang.bacakoran.co - Siswa SD Negeri 15 Kepahiang Kabupaten Kepahiang mengimplementasikan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan kegiatan market day.
Kepala SDN 15 Kepahiang, Hj. Maulida Suryani, S.Pd, MM mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut bertujuan untuk mengenalkan dunia kewirausahaan kepada para siswa-siswi.
Ia juga menyampaikan bahwa anak-anak merasa senang, karena barang yang diproduksinya bisa laku terjual.
"Tujuan dari kegiatan ini yakni untuk mengenalkan dunia kewirausahaan kepada anak didik saya. Anak-anak senang, barang dagangannya semua laku terjual," tutur Maulida, Sabtu 3 Februari 2024.
Dia menambahkan, bahwa dari laporan para siswa-ssiswinya, ada yang mengalami keuntungan penjualan cukup lumayan, ada juga yang mengalami sedikit kerugian. Menurutnya itu menjadi pembelajaran bermakna, para pelajar memperoleh wawasan dalam berwirausaha.
"Setelah kegiatan market day usai, anak-anak melaporkan hasil penjualannya. Ada yang untung, ada pula yang rugi. Tapi tidak mengapa bagi yang rugi, meski sedikit kecewa, namun itu menjadi pembelajaran dalam berwirausaha. Seorang wirausahawan harus memperhitungkan dengan matang usahanya," ungkap Maulida.
BACA JUGA:Alhamdulillah, SDN 8 Kepahiang Dapat Laboratorium Komputer dan Gedung Perpustakaan
Maulida sangat mengapresiasi para siswa-siswi dan juga para guru yang telah mengimplementasikan P5 melalui kegiatan mareket day. Dikatakannya, itu sangat bermakna dan akan membekas dengan baik dalam kehidupan para pelajar. Pengalaman belajar berwirausaha tersebut menjadi bekal untuknya kelak ketika dewasa.
"Senang rasanya melihat keceriaan anak didik dalam kegiatan market day. Saya bangga dengan kreativitas para siswa dan guru-guru SDN 15 Kepahiang. Anak tentu akan selalu mengingat makna belajar hari ini. Tentu juga akan menjadi bekal mereka ketika berwirausaha kelak," demikian Maulida.