Satu Desa Belum Ajukan Pencairan DD/ADD, Pemkab Rejang Lebong Turun Tangan

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Rejang Lebong, Drs. Budi Setiawan--GATOT/RK

Radarkoran.com - Desa Lubuk Belimbing I di Kecamatan Sindang Beliti Ilir Kabupaten Rejang Lebong menjadi satu-satunya desa yang belum melakukan proses pengajuan pencairan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahap II dari total seluruh desa di kabupaten tersebut.

Menyikapi kondisi ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, turun tangan langsung untuk mengetahui penyebab belum ada pengajuan DD/ADD tersebut. Padahal sisa waktu ditahun anggaran 2025 ini kurang dari dua bulan saja. 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Rejang Lebong, Drs. Budi Setiawan, mengungkapkan bahwa hingga kini, Desa Lubuk Belimbing I belum menyampaikan laporan pertanggungjawaban DD dan ADD tahap I, baik untuk kegiatan fisik maupun nonfisik.

"Ini menjadi kendala utama dan harus segera diselesaikan. Tanpa laporan tersebut, pencairan tahap dua tidak bisa dilakukan," jelas Budi. 

BACA JUGA:5 Pelajar Rejang Lebong Wakili Bengkulu di Lomba Debat Indonesia 2025

Ia menambahkan, pihaknya telah melakukan berbagai upaya untuk memastikan penyebab lambatnya pengajuan pencairan dana tersebut. Dan akan kembali turun ke lokasi serta memanggil perangkat Desa Lubuk Belimbing I untuk dilakukan klarifikasi lanjutan.

"Kita ingin memastikan proses administrasi dilakukan sesuai regulasi dan mendorong percepatan pengajuan agar tidak menghambat pembangunan," imbuhnya. 

Budi menegaskan bahwa apabila pengajuan pencairan DD dan ADD tahap II tidak segera dilakukan, maka dana tersebut berpotensi hangus dan tidak dapat dicairkan. Ia berharap pemerintah desa setempat dapat segera menyelesaikan laporan tahap I dan langsung mengusulkan pencairan tahap II agar pembangunan desa tidak terhambat.

"Dana ini sangat penting untuk pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Jadi jangan sampai hangus dan tidak bisa dicairkan," ujarnya. 

Disis lain, kondisi Desa Lubuk Belimbing I saat ini juga diperumit dengan adanya informasi bahwa beberapa perangkat desa mengundurkan diri. Meski demikian, hingga kini alasan pasti pengunduran diri para perangkat tersebut belum dapat dipastikan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan