Wujudkan Kepedulian, Murid TK Negeri Pembina Kepahiang Bagikan Paket Nasi

BERBAGI : Murid TK Negeri Pembina Kepahiang diajak berbagi kepada orang tidak mampu.--SUHAI/RK

Radarkepahiang.bacakoran.co- Sebagai bentuk wujud kepedulian terhadap sesama, murid TK Negeri Pembina Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu bersama dewan guru dalam rangkaian Jum'at berkah, mengadakan kegiatan mengajak siswa-siswinya selalu berbagi kepada sesama, dengan memberikan nasi kotak kepada tukang becak, tukang sapu jalan, pemulung, serta jompo.

Kepala TK Negeri Pembina Kepahiang, Netti Herawati, S.Pd. Aud, M.Pd mengatakan, untuk menyiapkan kegiatan berbagi keberkahan terhadap sesama, sebelumnya sekolahnya sudah menyusun sebuah kegiatan peduli sosial terhadap sesama.

"Kami ada kegiatan Jum'at Berkah. Ini dilaksanakan setiap satu bulan sekali, dengan turun langsung bersama murid dan keluarga sekolah. Tujuannya, membangun nilai-nilai karakter pada setiap anak dan menanamkan jiwa sosial sejak dini. Makanan seperti nasi kotak ini hasil sumbangan Sukarela anak anak dan dewan guru," ujar Netti Herawati, Minggu 25 Februari 2024.

BACA JUGA:TK Negeri Pembina Kepahiang Dinobatkan Sebagai Sekolah Penggerak

Lanjut Netti menyampaikan, pembagian nasi kotak dilakukan di jalan, pasar, dan masjid. Ini dilakukan agar siswa bisa merasakan bagaimana berbagai kesesama dan mengajarkan kepada anak untuk peduli dan berbagi

"Kegiatan berbagi ini, sebelumnya sudah kami komunikasikan dengan ke wali murid. Alhamdulillah responya banyak sekali yang suka dengan kegiatan ini (Berbagi, red), ya seperti ini akhirnya, kami bisa menjalankan kegiatan ini dengan baik," demikian Netti.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan