Penuhi Kebutuhan Air Bersih Warga, 2 Sumur Bor Disiapkan Pemdes Pagar Agung

MUSYAWARAH : Warga desa saat melakukan musyawarah pembuatan sumur bor Desa Pagar Agung--RIAN/RK

Radarkoran.com - Sumur bor menjadi salah satu kegiatan prioritas yang akan dilaksanakan Pemerintah Desa Pagar Agung Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu tahun 2024. Pembangunan sumur bor dirasa penting guna memenuhi kebutuhan air bersih warga desa.

Pembangunan sumur bor di Desa Pagar Agung akan dilaksanakan lewat Dana Desa tahun 2024 di 2 titik berbeda.

Kades Pagar Agung M. Fiwardoni menjelaskan pembangunan 2 unit sumur bor tersebut akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Tepatnya setelah pelaksanaan musyawarah pra pelaksanaan kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan pada 30 April 2024 mendatang.

"Hingga kini, warga masih sulit mendapatkan air bersih. Maka dari itu, bersama warga dan unsur yang ada di desa, kami tahun ini prioritaskan pembuatan sumur bor," jelas Kades, Jumat 19 April 2024.

Anggaran yang disiapkan untuk pembuatan sumur bor hingga sarana dan prasarana lainnya disiapkan sekitar Rp 100 juta pada Dana Desa tahun 2024.

BACA JUGA:Ini Sarpras dan Pembangunan Desa Suro Lembak Tahun 2024

Menurutnya 2 sumur bor yang akan dibangun masih jauh dari kata cukup untuk memenuhi kebutuhan air bersih seluruh warga desa. Namun, tambahnya lagi, karena keterbatasan dana, maka rencananya pembuatan sumur bor akan dilakukan secara bertahap.

"Tahun ini, 2 unit, tahun depan kita buat lagi. Ya, terpaksa kami anggarkan secara berkala, mengingat anggaran DD juga  dibagi untuk bidang lainnya," tambahnya. 

Diakui Kades, hingga saat ini dalam memenuhi kebutuhan air bersih, warga desa mendapatkannya dengan cara membeli. Pembuatan sumur gali biasa pun sudah sering dilakukan oleh warga, namun hasil air yang didapat berwarna atau keruh dan tidak bisa dikonsumsi. 

" Warga mendapatkan air bersih untuk konsumsi dengan cara membeli. Dengan adanya pembuatan sumur bor ini, kami yakin akan sangat membantu warga desa," demikian Kades.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan