11 ASN Nakes Kepahiang Dilantik Pegang Jabatan Fungsional, Ini Rinciannya

FUNGSIONAL : Sebanyak 11 ASN Kabupaten Kepahiang dilantik dan memegang jabatan fungsional.--EPRAN/RK

Radarkoran.com - Jum'at 12 Juli 2024 siang, sebanyak 11 ASN Tenaga Kesehatan (Nakes) dilantik dan menduduki jabatan fungsional di lingkup Pemerintah Kabupaten Kepahiang. Pelantikan terhadap 11 jabatan fungsional tersebut dipimpin oleh Sekkab Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd. 

Pengangkatan jabatan fungsional sendiri bertujuan sebagai sarana pengembangan profesionalisme dan pembinaan karier PNS. Selain itu untuk mencapai tujuan pembangunan, dibutuhkan adanya pengangkatan pejabat fungsional yang perlu dibina dengan sebaik-baiknya dengan menggunakan sistem karier dan sistem prestasi kerja demi menciptakan organisasi pemerintah yang miskin struktur, namun kaya fungsi.

"Kepada 11 pejabat fungsional yang baru dilantik dapat meneguhkan niat dan tekad untuk menjadi pejabat fungsional yang profesional, mandiri, kompeten, dan berjiwa melayani masyarakat," sampai Dr. Hartono. 

Kinerja Nakes dalam pelayanan kepada masyarakat sangat dibutuhkan. Karena peran atau kinerja Nakes di Kabupaten Kepahiang akan menentukan angka kesehatan di Kabupaten Kepahiang sendiri. Dengan itupula setelah menyandang status pejabat fungsional supaya dapat bekerja dengan sungguh-sungguh dalam pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA:Pelantikan Kadis Dukcapil Provinsi Bengkulu Masih Tunggu SK Mendagri

"Tetap jalankan tugas dengan baik, serta pelayanan kepada masyarakat harus diutamakan. Karena kesehatan merupakan sebagai kunci untuk kemajuan di Kabupaten Kepahiang," demikian Hartono.

Berikut 11 ASN Nakes Kepahiang yang dilantik menjadi pejabat fungsional: 

1. Andryansah, S.ST : Perawat Ahli Muda RSUD Kepahiang ke Penata Anestesi Ahli Pertama RSUD Kepahiang.

2. Delpa Supyami, S.KM : Fungsional Umum Dinkes Kepahiang ke Penyuluh Kesehatan Masyarakat Dinkes Kepahiang.

3. Dina Leonita Utami, S.ST : Calon Sanitarian Ahli Pertama Dinkes Kepahiang ke Sanitarian Ahli Pertama RSUD Kepahiang.

4. Emil Sabri, S.KM : Fungsional Umum Dinkes Kepahiang ke Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama Dinkes Kepahiang.

5. Fenti Susanti, S.KM : Bidan Mahir Puskesmas UPT Durian Depun ke Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama UPT Puskesmas Durian Depun.

6. Fury Okta Lestari, S.KM : Fungsional Umum pada Inspektorat Kepahiang ke Auditor Ahli Pertama Inspektorat Kepahiang.

7. Jumi Aisah, S.KM : Fungsional Umum Dinkes Kepahiang ke Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama Dinkes Kepahiang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan