Sering Mabuk Perjalanan, Coba 6 Hal Ini untuk Mengatasinya
Cara mengatasi mabuk perjalanan--Ilustrasi
Radarkoran.com - Pada musim liburan natal dan tahun baru, banyak orang melakukan perjalanan panjang untuk menghabiskan liburan. Namun banyak orang tidak dapat menikmati liburan mereka karena mabuk perjalanan.
Dilansir dari Pusat Pencegahan dan Kontrol Penyakit (CDC), mabuk perjalanan mengakibatkan penderita pusing dan mual. Kondisi ini dapat dialami semua orang dengan moda transportasi apa pun.
Dilansir dari NHS, kondisi ini disebabkan gerakan atau goyangan yang berulang selama perjalanan berlangsung. Seperti ketika mobil melewati polisi tidur atau kapal yang bergoyang-goyang akibat hempasan ombak.
Berikut beberapa saran yang dapat dicoba untuk mengurangi mabuk perjalanan.
1. Duduk menghadap ke depan
Dilansir dari Healthline, kondisi mabuk perjalanan ini juga dapat terjadi ketika gerakan mata berbeda dengan gerakan yang diterima telinga bagian dalam kita. Untuk memperbaiki koneksi antar penglihatan dan telinga bagian dalam, kita perlu melihat arah tujuan.
Apabila Anda bepergian dengan mengendarai mobil, untuk mengurangi gejala mabuk ini dapat mencoba duduk di kursi depan. Kalau menggunakan kereta, pilih kursi yang menghadap ke depan
2. Memfokuskan pandangan ke langit
Objek-objek pada cakrawala atau langit jauh cenderung tidak akan bergerak, sehingga dapat menenangkan mata. Kita juga dapat menyangga kepala dengan bantalan leher agar kepala tetap tegak.
BACA JUGA:Efektif Hilangkan Varises Kaki dengan Metode Laser
3. Pilih posisi yang tepat
Selain duduk menghadap ke depan, Mayo Clinic merekomendasikan berbagai hal lain yang dapat dicoba dengan transportasi udara dan laut. Apabila melakukan perjalanan udara, dapat memilih kursi pada bagian depan sayap. Dan jangan posisikan pendingin udara tepat ke wajah.