Berada di Tengah Kota, SDN 12 Kepahiang Buka PPDB

Selasa 02 Jul 2024 - 20:25 WIB
Reporter : Epran Antoni
Editor : Candra Hadinata

Radarkoran.com - Sekolah Dasar Negeri (SDN) 12 Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru tahun pelajaran 2024/2025. Sekolah yang dekat dijangkau dan berada di tengah kota Kabupaten Kepahiang ini berada di Desa Kute Rejo Kecamatan Kepahiang.

Dikatakan, orangtua yang menyekolahkan anaknya di SDN 12 Kepahiang tidak akan menyesal. Lantaran, selain nantinya anak-anak dididik dengan pelajaran akademik, juga akan dibekali dengan pelajaran non akademik, yang tujuannya untuk mengembangkan bakat dan minat anak. 

Selain itu, terdapat sejumlah fasilitas di SDN 12 Kepahiang, termasuk guru atau tenaga pendidiknya memiliki segudang prestasi. Hal tersebut diungkapkan Kepala SDN 12 Kepahiang, Yobha Ade Ardiansyah, S.Pd. 

Kepada Radarkoram.com, dia menerangkan, bagi orangtua yang ingin mendaftarkan anaknya sekolah di SDN 12 Kepahiang, silakan datang pada jam kerja.

BACA JUGA:PPDB Jalur Zonasi, Dinas Dikbud Terapkan Sistem Silang Operator Sekolah

SDN 12 Kepahiang berada di tengah kota Kepahiang, mudah dijangkau. Saat ini SDN 12 Kepahiang sudah membuka PPDB TA 2024/2025. 

"Fasilitas yang ada di sekolah kami ini lengkap, baik itu dalam hal pelaksanaan pembelajaran akademik maupun dalam pembelajaran non akademik. Ya setiap orangtua yang menyekolahkan anaknya di SDN 12 Kepahiang tidak akan menyesal," kata Yobha, Selasa 02 Juli 2024. 

Dipaparkan Kepsek Yobha, selain menyediakan Ruangan Kelas (Rumbel), SDN 12 Kepahiang juga menyediakan sejumlah fasilitas lain di antaranya lapangan olahraga, musala, UKS, permainan tradisional, permainan dol, kulintang, dan beberapa fasilitas lainnya. "Jadi tunggu apa lagi, silakan datang mendaftarkan anaknya sekolah di SDN 12 Kepahiang, selagi PPDB masih dibuka," ujarnya. 

Sekolah yang mudah dijangkau dan berada di tengah perkotaan Kabupaten Kepahiang ini hanya membutuhkan beberapa persyaratan pendaftaran, misalnya pas foto anak, foto copy KK, foti copy KTP kedua orangtua, foto copy akte kelahiran, mengisi formulir pendaftaran dan sejumlah persyaratan lainnya jika ada.

Kategori :